Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gigi Buffon: Gelar Scudetto Saya Berjumlah 10!

By Theresia Simanjuntak - Senin, 22 Mei 2017 | 18:46 WIB
Kiper Juventus, Gianluigi Buffon, mencium trofi Serie A dalam perayaan gelar seusai kemenangan atas Crotone di Juventus Stadium, Torino, Italia pada 21 Mei 2017.
MIGUEL MEDINA/AFP
Kiper Juventus, Gianluigi Buffon, mencium trofi Serie A dalam perayaan gelar seusai kemenangan atas Crotone di Juventus Stadium, Torino, Italia pada 21 Mei 2017.

Kiper Juventus, Gianluigi Buffon, menegaskan mahkota juara Serie A 2016-2017 merupakan gelar ke-10 miliknya sepanjang karier.

Juventus resmi memenangi Serie A atau liga level teratas Italia enam musim berturut-turut menyusul kemenangan 3-0 atas Crotone, Minggu (21/5/2017).

Kubu I Bianconeri bersikeras itu titel ke-35 mereka, mengabaikan pelucutan dua gelar yang diraih pada 2004-2005 dan 2005-2006 sebagai hukuman dari kasus calciopoli 2006.

Buffon merupakan salah satu awak Juve yang menjuarai liga pada dua musim tersebut. Andai trofi-trofi tersebut dihitung oleh otoritas sepak bola Italia (FIGC), maka kiper berusia 39 tahun itu sudah mengamankan 10 gelar liga.

Tanpa dua gelar Serie A yang dilucuti tersebut, Buffon dengan delapan gelar liga sudah mengukir rekor sebagai pemain dengan scudetto terbanyak sepanjang sejarah kompetisi.

Dalam kolom yang ditulisnya untuk La Stampa edisi Senin (22/5/2017), Buffon kembali menegaskan total gelar liga yang telah ia raih sepanjang kariernya.

Baca Juga:

"Saya memiliki enam scudetti secara beruntun, tapi juga total 10 trofi dalam karier saya. Ya, 10. Saya tidak malu mengatakannya," tulis sang kapten Juve.

"Saya memenangi semua gelar itu, di atas lapangan, bersama para juara yang wajah, rasa lelah, dan senyuman mereka saya bayangkan selama saya menulis ini". Demikian lanjutannya.

Buffon menambahkan, "FIGC, Wikipedia, atau Lega Serie A mengatakan gelar Serie A saya delapan. Saya tidak akan membahas tentang wasit, juri, atau hukum, tapi tidak ada yang bisa menghalangi hak saya untuk merasakan semua gelar itu".


Editor : Beri Bagja
Sumber : La Stampa


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X