Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jan Oblak, Solusi Man United jika Kehilangan De Gea

By Ade Jayadireja - Sabtu, 20 Mei 2017 | 19:47 WIB
Aksi Jan Oblak dalam laga perempat final Liga Champions antara Leicester City kontra Atletico Madrid di The King Power Stadium, 18 April 2017.
CLIVE ROSE/GETTY IMAGES
Aksi Jan Oblak dalam laga perempat final Liga Champions antara Leicester City kontra Atletico Madrid di The King Power Stadium, 18 April 2017.

Manchester United bergerak mencari kiper baru guna mengantisipasi kepergian David De Gea (26). Setan Merah dikabarkan telah menjatuhkan pilihan kepada penjaga gawang Atletico Madrid, Jan Oblak (24).  

Semakin hari, desas-desus soal kepergian De Gea dari Old Trafford terus memanas. Pemain asal Spanyol itu diyakini sebagai target utama Real Madrid.

Laporan dari media Mirror menyebutkan bahwa Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mengidentifikasi Oblak sebagai suksesor De Gea yang ideal.

Man United tak sendirian dalam perburuan Oblak. Agen sang pemain, Miha Mlakar, pernah mengungkapkan ada dua tim yang siap mengaktifkan klausul pelepasan kliennya.

Baca juga:

Oblak memiliki release clause senilai 100 juta euro (Rp 1,4 triliun) dalam kontraknya di Atletico yang baru akan habis pada 2021.

Jika ada tim yang sanggup membayar klausul pelepasan tersebut, maka Oblak akan menjadi kiper termahal di dunia.

"Satu hal yang pasti, ada dua kub yang benar-benar tertarik mengangkut Oblak musim depan," kata Mlakar.

Oblak mencuri perhatian lewat penampilan apiknya di bawah mistar gawang Atletico pada musim 2016-2017.

Ia mengukir rata-rata kebobolan sebesar 0,68 per laga di La Liga atau kasta teratas Liga Spanyol.

Angka tersebut menjadikan Oblak sebagai kandidat terdepan dalam perburuan trofi Zamora, yakni penghargaan untuk kiper dengan rasio kemasukan paling sedikit dalam satu musim La Liga.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Mirror


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X