Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Ajax Amsterdam Abaikan Komplain Mourinho

By Lariza Oky Adisty - Kamis, 18 Mei 2017 | 10:54 WIB
Pelatih Ajax Amsterdam, Peter Bosz (kiri), dan kapten Davy Klaassen menghadiri konferensi pers di Amsterdam, Belanda, pada 2 Mei 2017.
OLAF KRAAK/AFP
Pelatih Ajax Amsterdam, Peter Bosz (kiri), dan kapten Davy Klaassen menghadiri konferensi pers di Amsterdam, Belanda, pada 2 Mei 2017.

Pelatih Ajax Amsterdam, Peter Bosz, mengatakan bahwa arsitek Manchester United, Jose Mourinho, tidak layak memprotes soal jadwal pertandingan timnya jelang final Liga Europa di Stockholm, Swedia, Rabu (24/5/2017).

Man United dan Ajax Amsterdam akan bertemu pada partai puncak kompetisi antarklub Eropa tersebut.

Namun, sebelum meladeni Ajax, Man United harus lebih dulu meladeni Southampton, Rabu (17/5/2017), serta Crystal Palace pada 21 Mei 2017.

Mourinho mengomplain hal tersebut dan membandingkan dengan jadwal Ajax Amsterdam yang lowong.

Dia mengatakan bahwa Ajax diuntungkan karena tim asal Belanda tersebut punya waktu 12 hari untuk pemulihan ketimbang timnya.

Baca Juga:

Bosz tidak sependapat dengan Mourinho. Bagi Bosz, Mourinho punya kedalaman skuat yang cukup untuk menyelesaikan tiga pertandingan, termasuk kontra Ajax.

"Kalau melihat daftar pemain dan formasi yang digunakan Mourinho selama satu musim, dia memainkan dua tim yang berbeda; satu untuk Liga Europa dan satu untuk Liga Inggris. Kalau pemain yang dia pasang untuk Liga Europa absen di Liga Premier, mereka punya waktu istirahat yang sama dengan Ajax," tutur Bosz.

Meski demikian, Bosz tidak gentar menghadapi Mourinho pada babak final di Stockholm nanti.

Dia yakin para pemain belianya sanggup meladeni Setan Merah.

"Ini bukan pertandingan yang biasa dijalani Ajax. Namun, para pemain Ajax saya tidak akan takut, walau mereka semua masih muda. Mereka sudah menjalani banyak pertandingan berat musim ini dan akan membawa pengalaman itu ke Stockholm," ujar Bosz.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X