Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Para Pebalap MotoGP Berempati atas Kecelakaan Nicky Hayden

By Nugyasa Laksamana - Rabu, 17 Mei 2017 | 23:26 WIB
Nicky Hayden meluapkan kegembiraannya setelah memastikan gelar juara dunia MotoGP 2006 dengan finis di posisi ketiga GP Valencia yang digelar di Sirkuit Ricardo Torma, Valencia, (29/10/2006).
DENIS DOYLE/GETTY IMAGES
Nicky Hayden meluapkan kegembiraannya setelah memastikan gelar juara dunia MotoGP 2006 dengan finis di posisi ketiga GP Valencia yang digelar di Sirkuit Ricardo Torma, Valencia, (29/10/2006).

Sejumlah pebalap turut berempati atas kecelakaan yang menimpa pebalap World Superbike (WSBK), Nicky Hayden, di Rimini, Italia, Rabu (17/5/2017).

Hayden mengalami kecelakaan serius saat bersepeda bersama belasan rekannya. Ia tertabrak sebuah mobil hingga cedera di bagian dada dan kepala.

Mantan pebalap MotoGP asal Amerika Serikat tersebut langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan intensif.


Kejadian tragis ini mengundang empati dari banyak pebalap MotoGP, di antaranya Dani Pedrosa, Maverick Vinales, Loris Baz, Alvaro Bautista, Aleix Espargaro, dan Alex Rins.

Mereka menuliskan ucapan empati sekaligus mengunggah foto Hayden melalui media sosial Twitter dan Instagram.

Ucapan empati juga mengalir dari akun Twitter MotoGP, WSBK, dan beberapa tim balap. Mereka semua menyatakan dukungan dan berdoa agar Hayden bisa segera pulih.

Hayden, yang menjadi juara dunia MotoGP 2006, kini membalap di WSBK bersama Red Bull Honda World Superbike Team.

Saat ini, Hayden sedang menduduki posisi ke-13 klasemen pebalap dengan torehan 40 poin pada klasemen sementara pebalap WSBK 2017.

 

Get well soon mate, we hope you stay OK. Fingers crossed for you????????

Sebuah kiriman dibagikan oleh Maverick Viñales Official (@maverickvinales25) pada Mei 17, 2017 pada 8:55 PDT


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : Instagram, Twitter


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X