Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Serie A Sejak April 2017: Crotone Teratas, Inter Juru Kunci

By Theresia Simanjuntak - Senin, 15 Mei 2017 | 21:07 WIB
Para pemain Crotone merayakan kemenangan mereka atas Udinese dalam duel Serie A pekan ke-36 di Stadio Comunale Ezio Scida, Crotone, Italia pada 14 Mei 2017.
MAURIZIO LAGANA/GETTY IMAGES
Para pemain Crotone merayakan kemenangan mereka atas Udinese dalam duel Serie A pekan ke-36 di Stadio Comunale Ezio Scida, Crotone, Italia pada 14 Mei 2017.

Crotone menunjukkan tekad untuk bertahan di Serie A. Buktinya, apabila klasemen liga 2016-2017 dihitung per awal April, mereka berada di posisi teratas. Sungguh berbanding terbalik dengan Inter Milan yang justru menjadi juru kunci.

Terhitung sejak 1 April 2017, semua kontestan Serie A musim ini melakoni total tujuh pertandingan. Hanya Crotone dan Napoli yang tidak merasakan kekalahan.

Kedua tim itu sama-sama mengemas 17 poin, hasil dari lima menang dan dua seri. Maka, menurut klasemen per April, baik Napoli dan Crotone menempati dua posisi teratas.

Pujian layak Crotone dapatkan atas hasil-hasil tersebut. Bagaimanapun, secara materi pemain, kualitas mereka di bawah klub-klub raksasa Italia saat ini macam Juventus, Roma, dan Napoli.

Terlebih, status Crotone sekarang ialah penghuni zona degradasi. Mereka masih berada di posisi ke-18 klasemen dengan 31 angka, lebih sedikit satu poin dari urutan ke-17, Empoli.

Akankah Crotone dapat mentas di Serie A 2017-2018? Yang jelas, perjuangan mereka akan terasa kian berat dalam sisa musim ini. Pasalnya, dua lawan tersisa yang harus Crotone hadapi adalah laga tandang melawan kandidat terdepan peraih scudetto, Juventus (21/5/2017), dan gim tandang kontra finalis Coppa Italia musim ini, Lazio (28/5).

Yang jelas, kiprah Crotone belakangan patut diapresiasi. Tidak banyak tim yang menunjukkan semangat juang untuk mencapai target masing-masing. Inter contohnya.

Sungguh berbeda 180 derajat dengan yang Crotone raih, Inter hancur-lebur dalam tujuh partai Serie A terbaru. La Beneamata tanpa kemenangan pada periode tersebut.

Alhasil, terhitung sejak April 2017, Inter berada di urutan terbawah klasemen dengan hanya mengemas satu poin saja.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X