Chelsea FC sudah memastikan diri sebagai juara Liga Inggris 2016-2017. Pesta di stadion Stamford Bridge dalam laga kandang terakhir musim ini disiapkan dengan menjamu Watford. Seberapa besar peluang Chelsea untuk menyempurnakan pesta?
Laga Chelsea menjamu Watford akan digelar pada Senin (15/5) atau Selasa pukul 02.00 WIB. Tim tamu datang dengan rapor merah untuk laga tandang.
Setelah menang 2-1 di Stadion Emirates milik Arsenal, Watford melakoni 6 laga tandang dengan kekalahan.
Lebih parah lagi, Watford tidak berhasil mencetak satu gol dalam 6 pertandingan away tersebut.
Baca juga:
Pada laga pertama musim ini, Watford menyerah 1-2 saat menjamu Chelsea.
Sempat unggul 1-0 lewat Etienne Capoue, Chelsea membalikkan keadaan melalui gol Michy Batshuayi dan Diego Costa.
Kemenangan itu adalah yang ke-4 bagi Chelsea dalam 6 pertemuan terakhir kedua tim di Premier League sejak kalah September 1999. Dua hasil lain berujung seri.
Bagaimana dengan rapor Watford ke markas Chelsea? Empat kali seri dan dua kekalahan. Itulah catatan Watford dalam 6 kunjungun terakhir ke Stamford Bridge.
Sama-sama dilatih oleh pria Italia, rekor Walter Mazzarri bertemu Antonio Conte tak baik.
Mazzarri hanya sekali menang atas Conte dalam 8 pertemuan di semua kompetisi.
Satu-satunya kemenangan Mazzarri adalah saat ia memimpin Napoli mengalahkan Atalanta asuhan Conte dengan skor 2-0 pada Januari 2010.
Setelah itu, Conte meraih 4 kemenangan dan 3 kali seri melawan tim pimpinan Mazzarri.
Bagaimana Anda memprediksi pertandingan ini? Berikut adalah hasil prediksi dua mantan pemain tim nasional dan dua preseter olahraga di TV nasional.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar