Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Zlatan Ibrahimovic yang Cerewet

By Ade Jayadireja - Sabtu, 13 Mei 2017 | 18:47 WIB
Zlatan Ibrahimovic merayakan golnya pada final Piala Liga antara Manchester United dengan Southampton di Stadion Wembley, 26 Februari 2017.
Michael Steele/Getty Images
Zlatan Ibrahimovic merayakan golnya pada final Piala Liga antara Manchester United dengan Southampton di Stadion Wembley, 26 Februari 2017.

Terungkap fakta bahwa ternyata Zlatan Ibrahimovic adalah sosok yang cerewet. Hal tersebut dibeberkan oleh Emil Forsberg, gelandang andalan RB Leipzig.

Emil Forsberg merasakan kebersamaan dengan Ibra di timnas Swedia. Pria berumur 25 tahun itu terpaut 10 tahun dengan sang senior.

Piala Eropa 2016 menjadi turnamen akbar pertama sekaligus terakhir bagi kedua pemain. Zlatan Ibrahimovic memutuskan gantung sepatu dari tugas negara pasca-kejuaraan yang berlangsung di Prancis tersebut.

Di mata Forsberg, Ibrahimovic bisa berubah menjadi sosok yang cerewet saat melihat pemain lain tampil buruk.

Baca juga:

"Zlatan bisa sangat menjengkelkan," kata Forsberg kepada Spox.

"Ketika seseorang bermain buruk dalam sesi latihan, dia akan mengganggu dengan pertanyaan soal mengapa Anda berlatih sangat buruk dan kenapa tak bisa fokus," ucap peraih penghargaan Gelandang Terbaik Swedia 2016 itu.

Kendati terkadang merasa kesal, Forsberg mengakui bahwa Ibrahimovic merupakan pemain terbaik dalam sejarah sepak bola Swedia dan tak ada yang bisa menggantikannya.

"Dia benar-benar raja di Swedia, itu tidak berlebihan. Tidak ada yang bisa dibandingkan dengan Zlatan," ujar Forsberg.

Selain berasal dari Swedia, ada satu lagi kemiripan antara Ibrahimovic dengan Forsberg. Mereka berdua sama-sama pernah berseragam Malmo FF.

Bedanya, Forsberg dua kali merasakan juara Liga Swedia bareng Malmo, sedangkan Ibrahimovic tidak pernah.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Estu Santoso
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X