Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laga Kontra Celta Vigo, Partai Terpenting Manchester United

By Lariza Oky Adisty - Kamis, 11 Mei 2017 | 21:15 WIB
Manajer Manchester United, Jose Mourinho (kiri), berjabat tangan dengan manajer Arsenal, Arsene Wenger, seusai pertandingan Liga Inggris 2016-2017 di Stadion Emirates, London, Inggris, pada Minggu (7/5/2017).
RICHARD HEATHCOTE/GETTY IMAGES
Manajer Manchester United, Jose Mourinho (kiri), berjabat tangan dengan manajer Arsenal, Arsene Wenger, seusai pertandingan Liga Inggris 2016-2017 di Stadion Emirates, London, Inggris, pada Minggu (7/5/2017).

Satu kaki Manchester United sudah ada final Liga Europa. Tetapi pelatih mereka, Jose Mourinho, menekankan bahwa leg kedua semifinal Liga Europa kontra Celta vigo, Kamis (11/5/2017), adalah pertandingan terpenting Setan Merah.

Man United mengantongi kemenangan 1-0 pada leg pertama di Stadion Balaigos, 4 Mei 2017.

Jika menang atau minimal seri, pasukan Mourinho akan lolos ke final Liga Europa di Stockholm, 24 Mei 2017.

Bahkan, mereka berpeluang lolos ke Liga Champions musim depan jika juara. Taruhan itu yang membuat Mourinho enggan memandang enteng sang lawan dari Spanyol.

"Celta Vigo boleh saja menganggap kalau ini laga terpenting sepanjang sejarah klub mereka. Namun, bagi saya, pertandingan ini juga yang terpenting bagi Manchester United, tidak peduli seberapa banyak pertandingan yang sudah kami jalani," kata Mourinho.

Baca Juga:

Sosok asal Portugal tersebut juga meminta para suporter memberi dukungan terbaik bagi Marcus Rashford dkk. Menurut Mourinho, atmosfer Old Trafford mengecewakan.

"Antusiasme suporter tidak sama di setiap laga. Mereka bersorak untuk kami sampai akhir saat bertemu Chelsea, tetapi sunyi ketika kami bertemu Anderlecht. Sikap mereka membuat saya merasa laga melawan Anderlecht tidak penting untuk suporter," tuturnya.

Meski menjuarai Liga Europa menggaransi timnya bermain di Liga Champions, Mourinho lebih suka berjuang di Liga Inggris, tepatnya di tiga laga tersisa.

Tentu saja misi mereka di kompetisi domestik tidak akan mudah. Sekarang saja mereka tergusur dari lima besar klasemen. 


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X