Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tidak Ada Alasan Griezmann dan Mbappe Pindah ke Klub Ini

By Lariza Oky Adisty - Senin, 8 Mei 2017 | 16:39 WIB
Selebrasi gol penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann, ke gawang Espanyol dalam partai La Liga di Stadion Cornella El Prat, 22 April 2017.
LLUIS GENE / AFP
Selebrasi gol penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann, ke gawang Espanyol dalam partai La Liga di Stadion Cornella El Prat, 22 April 2017.

Nama dua penyerang berbakat Prancis, Antoine Griezmann dan Kylian Mbappe, digosipkan masuk ke ke pantauan salah satu klub Liga Inggris, Arsenal. Namun, mantan pemain Arsenal, John Hartson, tak yakin mereka berdua mau pindah ke Emirates Stadium.

Nama Griezmann mencuat sejak dia pindah ke Atletico Madrid pada 2014. Sejak saat itu, dia kerap digosipkan akan hengkang ke sejumlah klub raksasa Eropa.

Demikian juga dengan Mbappe yang bersinar di AS Monaco pada musim perdananya di musim 2016-2017.

Di sisi lain, Arsenal ditengarai tengah menyusun rencana membeli pemain pada bursa transfer musim panas mendatang. Salah satunya dengan menambah kekuatan di lini depan.

Baca Juga:

Kedua penyerang muda tersebut pun masuk ke pantauan. Namun, Hartson pesimistis kalau Griezmann dan Mbappe mau mempertimbangkan opsi ke Arsenal.

"Untuk apa Griezmann ke Arsenal kalau dia bisa pindah ke tim lain? Kalau Anda adalah penyerang sekelas Griezmann atau Kylian Mbappe, apa pun alasannya, Arsenal takkan jadi opsi utama untuk pindah," kata Hartson.

Di matanya, gosip tersebut tidak realistis.

"Ini masalah terbesar Arsenal. Rasanya tidak wajar kalau berharap Arsenal bisa merekrut dua pemain tersebut. Perlu pembenahan di tubuh klub sebelum pemain seperti Griezmann dan Mbappe mau pindah ke sana," tuturnya.

Arsenal baru saja meraih kemenangan 2-0 dari Manchester United di Emirates Stadium, London, Minggu (7/5/2017).

Namun, tiga poin tersebut belum cukup untuk membuat mereka menembus empat besar.

The Gunners saat ini punya koleksi 63 poin di posisi keenam. Jika gagal mengakhiri musim di posisi empat besar, pasukan Arsene Wenger tersebut akan gagal ke Liga Champions untuk pertama kalinya sejak musim 1997-1998.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : London Evening Standard


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X