Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cristiano Ronaldo: Teruslah Membenci Saya

By Ade Jayadireja - Senin, 8 Mei 2017 | 06:47 WIB
Reaksi bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, saat merayakan kemenangan timnya atas Atletico Madrid dalam partai leg pertama semifinal Liga Champions di Santiago Bernabeu, Madrid, 2 Mei 2017.
CLIVE ROSE/GETTY IMAGES
Reaksi bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, saat merayakan kemenangan timnya atas Atletico Madrid dalam partai leg pertama semifinal Liga Champions di Santiago Bernabeu, Madrid, 2 Mei 2017.

Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, tak masalah dengan orang-orang yang membenci dirinya. Ia justru bersyukur dengan kehadiran para haters.

Meski sudah berjasa menghadirkan banyak gelar ke Santiago Bernabeu, Ronaldo tetap saja tak lepas dari ejekan suporter Madrid.

Contoh teranyar terjadi saat Madrid menjamu Atletico pada leg pertama semifinal Liga Champions, Selasa (2/5/2017). Fans tuan rumah melancarkan siulan yang ditujukan kepada CR7.

Ronaldo sama sekali tak merasa terganggu. Ia justru menyebut kehadiran haters membuat dirinya semakin termotivasi untuk tampil lebih oke di atas lapangan.

Baca juga:

"Tanpa kalian (haters), saya tidak akan bisa seperti sekarang. Jadi, teruslah seperti itu," kata Ronaldo dalam video tanya-jawab untuk merayakan akun Instagramnya yang sudah mencapai 10 juta pengikut.

"Akan tetapi, hal terpenting bagi saya adalah fans," ucap penyerang berusia 32 tahun itu.

Ronaldo semakin meroket sejak merapat ke Madrid pada musim panas 209. Total sembilan gelar ia raih bareng Los Blancos, termasuk dua Liga Champions.

Sang superstar berpeluang untuk meraih gelar ketiga di Eropa pada musim ini. Dengan bermodalkan kemenangan 3-0, El Real akan menantang Atletico dalam laga kedua di Vicente Calderon (10/5/2017).


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : AS


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X