Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

26 Poin LaMarcus Aldrigde Bawa Spurs Berbalik Unggul atas Rockets

By Diya Farida Purnawangsuni - Sabtu, 6 Mei 2017 | 16:04 WIB
Forward San Antonio Spurs, LaMarcus Aldridge (#12), bereaksi setelah mencetak poin saat menjalani pertandingan gim ketiga melawan Houston Rockets pada babak semifinal NBA Wilayah Barat di Toyota Center, Houston, Texas, Jumat (5/5/2017) malam waktu setempat. Spurs menang dengan skor 103-92.
RONALD MARTINEZ/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/AFP PHOTO
Forward San Antonio Spurs, LaMarcus Aldridge (#12), bereaksi setelah mencetak poin saat menjalani pertandingan gim ketiga melawan Houston Rockets pada babak semifinal NBA Wilayah Barat di Toyota Center, Houston, Texas, Jumat (5/5/2017) malam waktu setempat. Spurs menang dengan skor 103-92.

Forward San Antonio Spurs, LaMarcus Aldridge, tampil impresif saat membela timnya menghadapi Houston Rockets, Jumat (5/5/2017) malam waktu setempat atau Sabtu pagi WIB.

Pada gim ketiga babak semifinal play-off NBA Wilayah Barat yang berlangsung di Toyota Center, Houston, tersebut, Aldridge mencatat 26 poin dan membawa Spurs menang 103-92. Spurs kini berbalik unggul 2-1 atas Rockets.

"Jelas sekali laga ini adalah gim terbaiknya," tutur pelatih kepala Spurs, Gregg Popovich, yang dilansir ESPN.

"Malam ini dia merasa baik. Dia tampil santai dan tidak kaku. Dia menguasai pergerakannya di lapangan dengan baik. Dia menjadi bantuan yang besar untuk kami," kata Popovich lagi.

Sumbangan poin Aldrigde sama banyak dengan yang dibukukan Kawhi Leonard. Dia menggenapi penampilannya dengan membuat 7 rebound, 2 assist, dan 4 blok.

Performa gemilangnya tersebut berhasil mengubur spekulasi Spurs bakal kesulitan meladeni Rockets tanpa kehadiran guard Tony Parker yang mendapat cedera tendon.

Baca juga:

"Saya cuma merasa nyaman malam ini. Saya betul-betul masuk ke dalam permainan," ucap Aldridge.

"Saya pikir kami sedikit lebih berhasil memanfaatkan situasi mismacthes dalam laga ini," kata Aldridge lagi.

Spurs tampil sedikit gugup pada kuarter kesatu. Mereka tertinggal 19-21 saat 12 menit pertama laga tuntas.

Namun, permainan Spurs membaik pada kuarter berikutnya. Mengandalkan permainan kolektif yang dimotori Leonard dan Aldrigde, tim tamu berbalik unggul 43-39.

Keunggulan ini berhasil dijaga Spurs. Meski kerap mendapat tekanan dari kubu tuan rumah, Spurs tetap mampu menjaga fokus mereka.

Dari laga lain, juara bertahan NBA Cleveland Cavaliers masih terlalu tangguh bagi Toronto Raptors.

Cavaliers memenangi gim ketiga yang berlangsung di markas Raptors, Air Canada Center, dengan skor 115-94.

Melalui hasil tersebut, Cavaliers kini memimpin babak semifinal Wilayah Timur dengan 3-0. Artinya, Cavaliers cuma butuh satu kemenangan lagi untuk menembus babak final wilayah.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : ESPN, NBA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X