Pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, membuka sesi latihan bebas pertama GP Spanyol, Jumat (5/5/2017) dengan menjadi yang tercepat.
Pada sesi yang berlangsung di Sirkuit Jerez, Pedrosa mencatat putaran tercepat 1 menit 51,648 detik.
#MotoGP #SpanishGP FP1 Top #DP26 #CC35 #JM43 #AD04 #MM93#JF94 #AE41 #DP9 #JL99 #MV25#SR45 #AI29 #JZ5 #PE44 #BS38 #VR46
— MotoGP™ (@MotoGP) May 5, 2017
Sesi latihan bebas pertama dilakukan di atas lintasan basah karena Sirkuit Jerez sebelummya diguyur hujan deras.
FP1 begins at a wet Jerez #SpanishGP #MotoGP pic.twitter.com/MPpMaRmTjC
— Crash.net MotoGP (@crash_motogp) May 5, 2017
Pada lima menit awal sesi, Pol Espargaro (KTM) dan Jack Miller (Marc VDS) bergantian mencatat putaran terbaik.
Jorge Lorenzo (Ducati Tim) sempat mencatat putaran terbaik 1 menit 55, 501 detik.
Memasuki 8 menit sesi berjalan, Marc Marquez (Repsol Honda) berada di urutan tercepat setelah melakukan putaran dalam 1 menit 54,081 detik.
Memasuki 10 menit sesi berjalan, Lorenzo memimpin dengan putaran terbaik 1 menit 53,900 detik. Dia kemudian menajamkan putaran terbaiknya menjadi 1 menit 53,458 detik.
Lorenzo kembali ke garasi ketika memasuki 15 menit sesi berjalan.
Tak lama berselang, rekan satu tim Lorenzo, Andrea Dovizioso naik ke urutan tercepat setelah melakukan putaran dalam 1 menit 52, 925 detik. Posisi ini bertahan hingga sesi tersisa sekitar 23 menit.
Pedrosa menggeser Dovizioso setelah mencatat putaran terbaik 1 menit 52,666 ketika memasuki 22 menit sesi berjalan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | - |
Komentar