Selasa, 25 April 2017, tidak ada pertandingan yang dimainkan di Estadio Municipal de Balaidos. Namun, sejak pagi hari para fan Celta Vigo sudah menyerbu markas klub kebanggaan mereka itu.
Penulis: Riemantono Harsojo
Hari itu para suporter Celta tidak datang ke stadion untuk menonton pertandingan atau latihan tim asuhan Eduardo Berizzo. Mereka datang ke Balaidos demi tiket pertandingan bersejarah dalam perjalanan klub selama 94 tahun.
Hari itu para fan memburu tiket pertandingan leg I semifinal Liga Europa melawan Manchester United.
Loket baru dibuka pada pukul dua siang waktu lokal, tetapi para suporter Celta sudah membentuk antrean panjang sejak pukul 08.00. Para suporter Celta tidak mau melewatkan pertandingan ini.
Bukan hanya karena lawannya berstatus tim elite Inggris dengan dipimpin manajer top Jose Mourinho dan memiliki pemain termahal dunia Paul Pogba.
Pertandingan ini juga menjadi partai pertama Celta di babak semifinal kompetisi utama di Eropa. Sejak berdiri tahun 1923, baru kali ini Celta mencapai babak semifinal kompetisi utama di Benua Biru.
Namun, Celestes atau tim biru langit pernah menjuarai Piala Intertoto pada tahun 2000 setelah mengalahkan Aston Villa (agregat 3-1) di semifinal dan Zenit Saint Petersburg (4-3) di final.
Dalam waktu kurang dari 48 jam, tiket pertandingan untuk umum habis terjual. Tiket tersebut dijual dengan harga 30 euro (sekitar 435 ribu rupiah) untuk kategori dewasa dan 25 euro untuk penonton di bawah usia 25 tahun.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar