Gelandang Liverpool, Philippe Coutinho, mengakui cedera yang dialaminya tidak serius. Pemain asal Brasil ini pun berharap dapat segera kembali bermain.
Coutinho cedera kaki saat klubnya menang 1-0 atas Watford dalam lanjutan Premier League di Vicarage Road, Senin (1/5/2017). Pemain 24 tahun itu hanya bermain 15 menit karena sudah harus meninggalkan lapangan akibat masalah tersebut, sehingga digantikan oleh Adam Lallana.
Manajer Liverpool, Juergen Klopp, sudah memberikan pernyataan bahwa cedera Coutinho tidak terlalu buruk. Mantan pemain Inter Milan ini hanya mengalami benturan pada kaki.
"Ia mengalami benturan pada kaki. Mudah-mudahan itu tidak terlalu serius tetapi tentu saja hal itu menyakitkan dan tidak ada peluang bagi dia untuk meneruskan permainan. Semua orang dapat melihat bahwa ia berusaha keras, tetapi tidak ada peluang," ujar Klopp kepada para pewarta setelah pertandingan.
Melaui Instagram, Coutinho mengunggah gambar yang berisi foto dirinya dengan rekan setimnya yang berasal dari Jerman, Emre Can.
"Terima kasih untuk semua dukungan. Ini tidak terlalu serius," tulis Coutinho pada keterangan fotonya.
Komentar