Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Anak Asuh Djadjang Nurdjaman Siap Hadang Winger Persib

By Budi Kresnadi - Sabtu, 29 April 2017 | 09:01 WIB
Bek kanan Gilang Ginarsa memberikan keterangan ke media saat jumpa pers laga Sriwijaya FC yang dijamu Persib Bandung di Graha Persib, Kota Bandung, Jumat (28/4/2017).
BUDI KRESNADI/JUARA.NET
Bek kanan Gilang Ginarsa memberikan keterangan ke media saat jumpa pers laga Sriwijaya FC yang dijamu Persib Bandung di Graha Persib, Kota Bandung, Jumat (28/4/2017).

BANDUNG, JUARA.net – Bek kanan Sriwijaya FC yang pernah menjadi anak asuh Djadjang Nurdjaman, Gilang Ginarsa, siap menghadapi winger Persib Bandung. Hal itu saat kedua tim bentrok di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Sabtu (29/4/2014).

”Persib punya banyak pemain berkualitas, termasuk di sektor sayap,” kata Gilang Ginarsa.

”Tetapi, kami sudah menyiapkan diri, mudah-mudahan bisa mengimbangi mereka,” tutur pemain yang pernah ditangani pelatih Persib saat ini, Djadjang Nurdjaman, saat membela Pelita Jaya pada 2009.

Baca juga:

Pemain berusia 28 tahun ini mengaku tidak mudah menghadapi tim besar seperti Persib, yang memiliki banyak pemain bintang. Apalagi, Maung Bandung didukung puluhan ribu bobotohnya.

Menurut Gilang, kekuatan pasukan Maung Bandung merata di setiap lini. Karena itu, semua pemain tuan rumah harus diwaspadai.

Akan tetapi berbekal materi yang sudah diberikan pelatih Sriwijaya FC, Osvaldo Lessa, Gilang dan kolega akan berusaha meraih hasil maksimal.

”Sebagai pemain inti, kami ingin memberikan yang terbaik buat tim. Yang penting, kami sudah berusaha, hasilnya diserahkan kepada yang di Atas saja,” ucap Gilang.


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X