Thiago Alcantara melontarkan sebuah ikrar kepada klubnya, Bayern Muenchen, seusai menandatangani pembaruan kontrak, Jumat (28/4/2017).
Kedua belah pihak menyepakati ikatan kerja sama selama empat tahun atau hingga 30 Juni 2021.
"Tujuan saya tetap sama ketika baru bergabung. Saya ingin menjuarai Liga Champions bersama klub ini dan akan terus bertahan sampai bisa melakukannya," tutur Alcantara.
Selama empat tahun membela Die Roten, julukan klub, Alcantara memang belum pernah mengangkat "Si Kuping Besar". Paling bagus, Bayern mencapai babak semifinal.
Baca: Wawancara Eksklusif, Lilipaly di Antara Mimpi Promosi dan Rindu Timnas
2021 - @Thiago6 has extended his contract with @FCBayernEN until 2021 - his stats in all comps 2016/17. Impressive. #Thiago2021 pic.twitter.com/XiZsXxXEiN
— OptaFranz (@OptaFranz) April 28, 2017
Hanya di ajang lain, gelandang asal Spanyol itu mencicipi trofi. Bayern memenangi tiga gelar Bundesliga 1 - kasta teratas Liga Jerman - dan dua trofi DFB Pokal.
Dalam kurun tersebut, Alcantara juga mencatatkan 119 penampilan yang dihiasi 17 gol dan 23 assist di berbagai ajang.
Menilik kontribusi pemain, Chairman Karl-Heinz Rummenigge pun melihat pembaruan kontrak sebagai keputusan penting buat klub.
"Alcantara merupakan salah satu gelandang terbaik dan terpopuler di Eropa," kata sang patron.
Gelandang berusia 26 tahun itu tetap menunjukkan peran vital pada era kepelatihan Carlo Ancelotti. Jatah tampil selama 3.362 menit yang diberikan pelatih, dibalas Alcantara dengan sumbangan delapan gol dan sembilan assist.
Editor | : | |
Sumber | : | Transfermarkt, Bayern Muenchen |
Komentar