Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man City Vs Man United Imbang, Fellaini Tanduk Aguero

By Ferril Dennys Sitorus - Jumat, 28 April 2017 | 03:56 WIB
Penyerang Manchester City, Sergio Aguero (kanan) berusaha melepaskan tembakan dalam pertandingan Premier League kontra Manchester United pada 27 April 2017.
Oli SCARFF / AFP
Penyerang Manchester City, Sergio Aguero (kanan) berusaha melepaskan tembakan dalam pertandingan Premier League kontra Manchester United pada 27 April 2017.

Manchester City bermain imbang tanpa gol dengan Manchester United pada pertandingan Premier League melawan Manchester United di Stadion Etihad, Kamis (28/4/2017) atau Jumat dini hari WIB.  

Laga bertajuk derbi Manchester ini berlangsung panas jelang laga usai. Marouane Fellaini melakukan aksi tak terpuji setelah menanduk kepala Sergio Aguero pada menit ke-84. Akibat aksinya, Fellaini dikartu merah. 

Pelatih Manchester City, Josep "Pep" Guardiola, menurunkan Sergio Aguero sejak awal pertandingan.

Penyerang asal Argentina tersebut sempat diragukan tampil lantaran mengalami cedera punggung saat melawan Arsenal pada pertandingan Piala FA.

Aguero dibantu Leroy Sane, Kevin De Bruyne, dan Raheem Sterling untuk membongkar pertahanan lawan.

Di kubu Man United, pelatih Jose Mourinho memainkan Marcus Rashford sebagai starter. Penyerang muda asal Inggris menggantikan Zlatan Ibrahimovic yang mengalami cedera panjang.

Rashford bersanding dengan Henrikh Mkhitaryan dan Anthony Martial di lini depan.

Man City mengawali laga dengan baik. Sergio Aguero dan kawan-kawan mampu memaksa Man United lebih banyak bermain di wilayah pertahanannya.

Setan Merah, julukan Man United, terlihat hanya melakukan zona marking dan melancarkan serangan balik saat menguasai bola.

Rapatnya lini pertahanan Man United memaksa Man City melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Tercatat, tim tuan rumah melepaskan tiga tembakan tepat sasaran sepanjang babak pertama tetapi semuanya berhasil dimentahkan oleh kiper David De Gea.

Selepas jeda, kondisinya masih sama. Man City lebih banyak menguasai permainan, sementara Man United menunggu untuk melancarkan serangan balik.


Pada menit ke-79, City mengalami masalah pelik. Mereka harus kehilangan penjaga gawang Claudio Bravo karena mengalami cedera, sehingga digantikan oleh Willy Cabalerro. Guardiola juga memasukkan Jesus Navas untuk menggantikan Sane.

Di kubu Man United, Mourinho memasukkan "amunisi baru" yakni Jesse Lingard. Dia menggantikan Martial.

Man United pun harus tanpa Fellaini sejak menit ke-85. Pemain asal Belgia tersebut mendapatkan kartu merah karena menanduk kepala Aguero.

Minus Fellaini, Mourinho terpaksa mengorbankan Mkhitaryan. Pemain asal Armenia tersebut ditarik keluar dan digantikan dengan Timothy Fosu-Mensah.

Adapun Guardiola berusaha memaksimalkan keunggulan pemain dengan memperkuat lini depan. Gabriel Jesus dimainkan untuk berduet dengan Aguero.

Jesus mencetak gol pada menit ke-90. Namun, gol tersebut dianulir karena Jesus sudah berada di posisi offside sebelum mencetak gol. 

Setelah itu, City menekan pertahanan Man United. Namun, tak ada gol yang tercipta hingga laga usai. 

Susunan Pemain
Manchester City: 1-Claudio Bravo (Willy Cabalerro 79'); 30-Nicolás Otamendi, 4-Vincent Kompany, 11-Aleksandar Kolarov, 5-Pablo Zabaleta; 25-Fernandinho, 42-Yaya Touré; 19-Leroy Sané (Jesus Navas 79'), 17-Kevin De Bruyne, 7-Raheem Sterling (Gabriel Jesus 86'); 10-Sergio Aguero

Pelatih: Josep "Pep" Guardiola

Manchester United: 1-David De Gea; 17-Daley Blind, 3-Eric Bailly, 36-Matteo Darmian, 25-Antonio Valencia; 16-Michael Carrick, 27-Marouane Fellaini, 21-Ander Herrera; 19-Marcus Rashford, 11-Anthony Martial (Jesse Lingard 79'), 22-Henrikh Mkhitaryan

Pelatih: Jose Mourinho

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X