Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ingin Cetak Rekor Kandang, Tottenham Wajib Kalahkan Arsenal

By Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 27 April 2017 | 21:24 WIB
Para pemain Tottenham Hotspur merayakan gol Harry Kane ke gawang Stoke City pada partai lanjutan Premier League di Stadion White Hart Lane, Minggu (26/2/2017).
OLLY GREENWOOD/AFP
Para pemain Tottenham Hotspur merayakan gol Harry Kane ke gawang Stoke City pada partai lanjutan Premier League di Stadion White Hart Lane, Minggu (26/2/2017).

 Tottenham Hotspur sudah mencatat 12 kemenangan beruntun saat bermain kandang musim ini. Kemenangan atas Arsenal di White Hart Lane, Minggu (30/4/2017), mereka dipastikan akan membuat rekor kemenangan beruntun dalam satu musim.

Musim ini, 12 kemenangan beruntun di kandang dimulai sejak Tottenham Hotspur menang 3-2 atas West Ham United pada 19 November 2016.

Kemenangan ke-12 di White Hart Lane tercipta saat Spurs memaksa Bournemouth pulang tanpa hasil usai kalah 0-4.

Saat ini, Tottenham sudah menyamai rekor 12 kemenangan beruntun di liga yang pernah tercipta pada musim 1919-1920.

Catatan tersebut dibuat sejak 1 September 1919 melawan Leicester dan berakhir pada 14 Februari 1920 ketika laga melawan Blackpool berakhir imbang.

Baca juga:

Kemenangan atas Arsenal di White Hart Lane berarti membuat jumlah kemenangan beruntun Spurs menjadi 13. Jumlah tersebut merupakan yang terpanjang dalam sejarah mereka dalam satu musim.

Pada era Premier League sebelum musim ini, catatan terbaik The Lilywhites - julukan Tottenham - hanya 8 kemenangan beruntun yang tercipta pada musim 2008-2009 dan 2009-2010.

Pada 1987, Tottenham pernah mencatatkan 14 kemenangan kandang beruntun dan menjadi yang terpanjang dalam sejarah.

Namun, catatan tersebut tercipta dalam dua musim, yakni pada 1986-1987 dan 1987-1988.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X