Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marquez Start di Depan Vinales dan Rossi pada Balapan GP Americas

By Delia Mustikasari - Minggu, 23 April 2017 | 04:08 WIB
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, memacu motor pada sesi latihan GP Americas di Circuit of The Americas (COTA), Sabtu (22/4/2017).
MOTOGP.COM
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, memacu motor pada sesi latihan GP Americas di Circuit of The Americas (COTA), Sabtu (22/4/2017).

Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, akan mengawali balapan GP Americas di Circuit of The Americas, Minggu (23/4/2017), dari posisi start terdepan.

Dia meraih posisi tersebut setelah menjadi yang tercepat pada sesi kualifikasi kedua (Q2), Sabtu (22/4/2017). Putaran terbaik yang dia bukukan adalah 2 menit 2,741 detik.

Bagi Marquez, ini merupakan pole position kelimanya setelah GP Americas lima kali digelar.

Baris terdepan start balapan akan dilengkapi duo pebalap Yamaha, Maverick Vinales dan Valentino Rossi, yang berada di urutan kedua dan ketiga.

Pada sesi kualifikasi pertama (Q1), Jack Miller (Marc VDS) dan Jorge Lorenzo (Ducati Team) menjadi dua pebalap teratas yang lolos ke kualifikasi kedua (Q2).

Pada Q2 yang berlangsung selama 15 menit ini, Marquez langsung menggebrak dengan putaran terbaik 2 menit 3,675 detik.

Vinales dan Rossi hampir bersenggolan di tikungan 19, namun mereka mampu melanjutkan sesi.

Insiden juga mewarnai sesi ini. Memasuki lima menit pertama sesi berjalan, Miller terjatuh di tikungan 2.

Tak lama kemudian, Andrea Iannone (Suzuki Ecstar) menjadi pebalap berikutnya yang terjatuh saat melewati tikungan 12.

Memasuki dua menit terakir sesi, Cal Crutchlow (LCR Honda) terjatuh di tikungan 11.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X