Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Dia Prediksi Skor Chelsea Vs Tottenham

By Weshley Hutagalung - Sabtu, 22 April 2017 | 12:41 WIB
Empat pengamat sepak bola memprediksi hasil pertandingan Chelsea vs Tottenham di semifinal Piala FA.
ANDREAS JOEVI/JUARA.NET
Empat pengamat sepak bola memprediksi hasil pertandingan Chelsea vs Tottenham di semifinal Piala FA.

 Hingga pekan ke-32, Chelsea FC dan Tottenham Hotspur memimpin klasemen Liga Inggris 2016-2017. Keduanya kembali bersaing di Piala FA dan bertemu di semifinal pada Sabtu (22/4) pukul 23.15 WIB.

Membandingkan performa kedua tim di lima pertandingan terakhir, Tottenham Hotspur lebih baik.

Spurs menorehkan lima kemenangan di lima laga terakhir mereka. Termasuk dua kemenangan di laga away melawan Burnley dan Swansea City.

Sebaliknya, tuan rumah Chelsea menelan dua kekalahan di lima pertandingan terakhir mereka.

Setelah tumbang 1-2 saat menjamu Crystal Palace, Chelsea kembali kalah 0-2 di markas Manchester United akhir pekan lalu.

Seperti apa rapor penampilan kedua tim di panggung Piala FA musim ini?

Baca juga:

Dalam empat pertandingan, Chelsea selalu menang dengan menorehkan 11 gol dan hanya sekali kemasukan saat menang 4-1 atas Peterborough United.

Kubu Tottenham pun selalu menang di empat pertandingan menuju semifinal Piala FA. Spur mencetak 15 gol dan kemasukan tiga saat menekuk Wycombe Wanderers 4-3.

Musim ini, kedua tim sudah bertemu home and away di ajang Liga Inggris.

Setelah Chelsea menang 2-1 atas Tottenham di Stamford Bridge, giliran Spurs menang 2-0 di White Hart Lane.

Dalam 139 pertemuan terakhir di semua kompetisi, Chelsea mengantongi 59 kemenangan dan kalah sebanyak 45 kali.

Bagaimana dengan duel di markas Chelsea? Dari 69 pertandingan, Si Biru menang 34 kali atas Tottenham dan kalah 19 kali.

Berikut adalah prediksi hasil pertandingan Chelsea vs Tottenham di semifinal Piala FA.


Duel prediksi hasil pertandingan Chelsea vs Tottenham.(ANDREAS JOEVI/JUARA.NET)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X