Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Anak Asuh Indra Sjafri Gagal Menguji Persija

By Ferril Dennys Sitorus - Senin, 17 April 2017 | 22:01 WIB
Para pemain timnas U-18 memulai Training Center (TC) di lapangan Atang Sutresna, Markas Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur, Senin (20/3/2017) sore WIB.
SEGAF ABDULLAH/JUARA.net
Para pemain timnas U-18 memulai Training Center (TC) di lapangan Atang Sutresna, Markas Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur, Senin (20/3/2017) sore WIB.

18 Indonesia asuhan Indra Sjafri batal melakoni uji coba melawan Persija Jakarta. Laga pemanasan ini sedianya digelar pada Sabtu (22/4/2017).

Egy Maulana Vikri dan kolega batal menguji kekuatan Persija. Karena, tim Ibu Kota yang berjulukan Macan Kemayoran tersebut harus tampil pada pertandingan lanjutan Liga 1 melawan Barito Putera.

”Banyak uji coba yang kami rancang minggu ini. Untuk lawannya, kami belum tahu,” kata pelatih Indra Sjafri seusai pemusatan latihan di Stadion Atang Sutresna, Cijantung, Jakarta Timur, Senin (17/4/2017).

”Karena lawan Persija dimundurkan dan jadwalnya menjadi tanggal 22 April. Kami pun harus mencari lawan lain,” tuturnya.

Baca juga:

Indra merancang enam sampai delapan uji coba jelang tampil di Toulon Tournament 2017. Turnamen itu digelar di Toulon, Prancis pada 29 Mei hingga 10 Juni 2017.

Di Toulon Tournamen 2017, Indonesia berada di Grup C bersama Brasil, Republik Ceko, dan Skotlandia. Indra mengaku tak mempermasalahkan Indonesia berada di Grup C.

”Mau siapapun lawan yang satu grup dengan kami, itu tidak ada masalah. Tujuan ini adalah uji coba dengan lawan yang lebih berat dan umurnya lebih tua dari kami,” tutur Indra.

”Jadi, anak-anak nanti kami minta untuk mencari solusi-solusi untuk pertandingan tersebut,” ujarnya.


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X