Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ibrahimovic Masuk Daftar Kandidat Pemain Terbaik PFA

By Ade Jayadireja - Kamis, 13 April 2017 | 19:15 WIB
Kebersamaan Robinho dan Zlatan Ibrahimovic semasa di AC Milan
CLAUDIO VILLA/GETTY IMAGES
Kebersamaan Robinho dan Zlatan Ibrahimovic semasa di AC Milan

Daftar nominator Pemain Terbaik versi Asosiasi Pesepak Bola Profesional (PFA) edisi 2016-2017 telah dirilis. Ada enam kandidat di sana, termasuk Zlatan Ibrahimovic.

Ibra, sapaan Zlatan Ibrahimovic, menjadi satu-satunya wakil dari Manchester United yang bakal bersaing dengan lima kandidat lain dalam memperebutkan status pemain terbaik se-Inggris.

Bukan tanpa alasan Ibrahimovic masuk daftar nominator. Striker berumur 35 tahun itu bersinar lewat torehan 17 gol dari 27 penampilan di Premier League alias kasta teratas Liga Inggris musim ini.

Ibrahimovic, yang resmi gabung ke United pada Juli 2016 dengan status bebas transfer dari Paris Saint-Germain, sudah mempersembahkan gelar Community Shield dan Piala Liga Inggris dalam sembilan bulan pertamanya di Old Trafford.

Baca juga:

Dua pilar Chelsea, N'Golo Kante dan Eden Hazard, juga masuk kandidat penghargaan Pemain Terbaik PFA. Nama terakhir merupakan kampiun edisi 2014–2015.

Harry Kane menjadi satu-satunya pemain Inggris dalam daftar kandidat penerima trofi. Ia berkontribusi 19 gol untuk Tottenham Hotspur dalam 23 penampilan di liga.

Dua kandidat lainnya adalah Alexis Sanchez dari Arsenal dan Romelu Lukaku (Everton). Juara tahun lalu, Riyad Mahrez, tidak masuk nominasi.

Sementara itu, Dele Alli yang merupakan rekan setim Kane, diunggulkan dalam kategori Pemain Muda Terbaik.

Daftar Nominasi Pemain Terbaik

Pemain Muda Terbaik

  • Dele Alli (Tottenham)
  • Harry Kane (Tottenham)
  • Michael Keane (Burnley)
  • Romelu Lukaku (Everton)
  • Jordan Pickford (Sunderland)
  • Leroy Sane (Manchester City)

Pemain Wanita Terbaik

  • Lucy Bronze (Manchester City)
  • Jane Ross (Manchester City)
  • Jill Scott (Manchester City)
  • Ellen White (Birmingham City)
  • Karen Carney (Chelsea)
  • Caroline Weir (Liverpool)

Pemain Muda Wanita Terbaik

  • Millie Bright (Chelsea)
  • Nikita Parris (Manchester City)
  • Georgia Stanway (Manchester City)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Estu Santoso
Sumber : Mirror


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X