Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Asa Verratti Lihat Neymar Berseragam PSG

By Anju Christian Silaban - Selasa, 11 April 2017 | 18:45 WIB
Gelandang Paris Saint-Germain, Marco Verratti, tampil dalam laga Ligue 1 melawan Olympique Marseille, di Parc des Princes, 23 Oktober 2016.
FRANCK FIFE/AFP
Gelandang Paris Saint-Germain, Marco Verratti, tampil dalam laga Ligue 1 melawan Olympique Marseille, di Parc des Princes, 23 Oktober 2016.

 Gelandang Paris Saint-Germain PSG), Marco Verratti, mendukung gagasan timnya untuk merekrut Neymar dari Barcelona.

Neymar memang sempat dikaitkan dengan tim ibu kota Perancis itu. Dia diproyeksikan menjadi sosok bintang pengganti Zlatan Ibrahimovic yang kini masih lowong.

Tidak dimungkiri pula oleh Verratti, Neymar memiliki profil pas dengan kebutuhan timnya.

"Apabila bisa merekrut seorang pemain untuk PSG, saya memilih Neymar," tutur Verratti.

Bukan tanpa sebab Verratti berkata demikian. Neymar sudah berkali-kali menjadi saksi mata kualitas bintang asal Brasil itu.

Tercatat ada enam partai kontra PSG yang dilakoni Neymar di Liga Champions. Hasilnya, dia mencetak tujuh gol daan tiga assist.

Baca: Cerita Yussa Nugraha, dari Pesan Indra Sjafri hingga Foto Lilipaly

Terakhir, Neymar menyumbangkan masing-masing dua gol dan assist saat kedua tim bersua pada partai kedua babak 16 besar di Stadion Camp Nou, 8 Maret 2017.

"Penampilan dia dalam dua laga melawan kami sungguh impresif," kata Verratti.

"Neymar masih tergolong muda, tetapi telah mengambil langkah besar. Kini, dia sudah mencapai level Lionel Messi," ucap pemain asal Italia itu.

Hanya, tidak mudah untuk membawa Neymar ke PSG. Barcelona baru membarui kontraknya hingga 30 Juni 2021.

Terselip klausul pelepasan senilai 250 juta euro (sekitar 3,5 triliun) bagi tim mana pun yang ingin memboyong Neymar.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Estu Santoso
Sumber : Transfermarkt, Bein Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X