Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

FC Bayern ala Ancelotti, Pertahanan Super demi Misi Sulit

By Rabu, 12 April 2017 | 20:02 WIB
Bek Bayern Muenchen (dari kiri ke kanan), Jerome Boateng, Mats Hummels, dan Philipp Lahm, bertepuk tangan kepada suporter seusai duel Liga Jerman lawan Eintracht Frankfurt, 11 Maret 2017.
ANDREAS GEBERT/DPA/AFP
Bek Bayern Muenchen (dari kiri ke kanan), Jerome Boateng, Mats Hummels, dan Philipp Lahm, bertepuk tangan kepada suporter seusai duel Liga Jerman lawan Eintracht Frankfurt, 11 Maret 2017.

Bayern Muenchen ada pada trek untuk memecahkan rekor kemasukan paling sedikit dalam semusim. Akan tetapi, mereka perlu memeragakan pertahanan ekstrasuper sebab misi ini terbilang sulit terealisasi.

Penulis: Theresia Simanjuntak

Sampai partai melawan Borussia Dortmund (8/4/2017), Bayern menderita 24 gol di seluruh ajang, di mana sebanyak 15 kemasukan terjadi di Bundesliga musim ini.

Jika catatan itu bertahan, Die Roten akan memecahkan rekor yang mereka buat musim sebelumnya.

Muenchen mengakhiri 2015-2016 dengan kebobolan paling sedikit sepanjang sejarah klub (31 gol) sekaligus di Bundesliga (17 gol).

Target sampingan Muenchen ini susah terlaksana karena dua hal: jarak selisih kemasukan yang amat tipis dengan musim lalu dan banyaknya sekaligus sulitnya lawan-lawan tersisa mereka musim ini.

Di Liga Jerman, Muenchen tidak boleh kemasukan lebih dari satu gol lagi hingga akhir 2016-2017, di mana kompetisi masih menyisakan enam pekan.

Salah satu partai yang harus dijalani ialah kunjungan ke rumah RB Leipzig (13/5/2017).

Baca Juga:

Menghitung di semua kompetisi, maksimal gol yang boleh Muenchen derita demi memecahkan rekor kemasukan terminim ialah enam.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Tabloid BOLA No.2.7


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X