Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Masih 'Gelap' dengan Kualitas 14 Pemain dari Luar Negeri

By Ferril Dennys Sitorus - Kamis, 6 April 2017 | 21:00 WIB
Pelatih Indonesia U-18, Indra Sjafri, saat memimpin pemusatan latihan hari pertama di lapangan Atang Sutresna, Markas Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur, Senin (21/3/2017).
MUHAMMAD BAGAS/BOLA/JUARA.NET
Pelatih Indonesia U-18, Indra Sjafri, saat memimpin pemusatan latihan hari pertama di lapangan Atang Sutresna, Markas Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur, Senin (21/3/2017).

Pelatih tim nasional U-18, Indra Sjafri, mengaku belum bisa mengambil kesimpulan terkait kualitas 14 pemain luar negeri yang mengikuti seleksi.

Sebanyak 14 pemain tersebut mengikuti seleksi di Stadion Atang Sutresna, Cijantung, Kamis (6/4/2017).

Dalam seleksi hari pertama, mereka mengikuti tes fisik, yakni lari jarak menengah dan melakoni internal game.

Seusai seleksi, Indra mengutarakan pandangannya.

"Ya, terus terang saya belum bisa mengambil kesimpulan mengenai kualitas mereka. Namun, saya sangat berharap dengan mereka belajar di luar negeri seharusnya kualitas lebih baik. Kita lihat Senin nanti yang merupakan hari terakhir latihan," kata Indra.

Indra juga tampaknya tak puas dengan kondisi 14 pemain dari luar negeri.

Baca juga:

"Saya berpikir jauh. Kami sudah punya pemain yang mencapai 64 VO2MAX dan hal itu jauh bila dibandingkan pemain lokal," tutur pelatih asal Sumatra Barat tersebut.

Selain fisik, ada sejumlah pemain yang dinilai kegemukan. "Ya, benar. Laporan dari dokter memang mengatakan masih ada pemain yang kegemukan. Kesimpulannya nanti," ujarnya.

Rencananya, Indra akan mengumumkan skuat timnya pada 11 April. Bagi Indra, pemain yang terpilih harus memenuhi empat kriteria.

"Kemampuan skill, taktikal, kercerdasan, dan mental. Dari empat kriteria, tiga di antaranya harus terpenuhi. Kalau tidak, innalillahi," katanya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X