Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Roy Hodgson Dapat Pekerjaan Baru

By Ade Jayadireja - Kamis, 6 April 2017 | 22:49 WIB
Kapten Inggris, Wayne Rooney (kiri), bersalaman dengan sang pelatih, Roy Hodgson pada laga melawan Islandia pada pertandingan babak 16 besar Piala Eropa 2016 di  Stade de Nice, Prancis, Senin (27/6/2016).
TOBIAS SCHWARZ/AFP
Kapten Inggris, Wayne Rooney (kiri), bersalaman dengan sang pelatih, Roy Hodgson pada laga melawan Islandia pada pertandingan babak 16 besar Piala Eropa 2016 di Stade de Nice, Prancis, Senin (27/6/2016).

Roy Hodgson mendapatkan pekerjaan baru setelah lengser dari kursi pelatih timnas Inggris. Pria berumur 69 tahun itu kini mengabdi untuk klub A-League atau kasta teratas Liga Australia.

Hodgson bergabung dengan Melbourne City. Bukan sebagai pelatih, melainkan penasehat.

Segudang pengalaman di dunia sepak bola menjadi alasan Melbourne City mempekerjakan Hodgson. Sang nakhoda sudah menyelami dunia kepelatihan selama lebih dari 40 tahun.

Selain itu, Hodgson juga memiliki kedekatan dengan Brian Marwood, CEO City Football Group selaku grup pemilik Melbourne City.

"Menyenangkan ketika Anda bisa bersatu dalam sepak bola," kata Marwood dilansir The Guardian.

Baca juga:

"Hari ini, perbincangan selama 10 menit memanjang jadi satu jam. Kami sangat beruntung bisa memiliki dia di sini, seseorang yang kaya pengalaman dan bisa memberi bantuan," ucap Marwood menambahkan.

Hodgson dikabarkan bakal hadir di AAMI Park untuk menyaksikan duel Melbourne City versus Adelaide United, Jumat (7/4/2017).

Hodgson mengundurkan diri dari timnas Inggris setelah Piala Eropa 2016. Saat itu, The Three Liones tersingkir dari kompetisi oleh tim semenjana Islandia.

Sebelum memegang Inggris, total ada 17 klub yang pernah merasakan sentuhan tangan dingin Hodgson, termasuk Inter Milan dan Liverpool FC.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : The Guardian


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X