Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ingin Rekrut Messi, Tim Skotlandia Malah Ditawari Iniesta

By Ade Jayadireja - Kamis, 6 April 2017 | 19:42 WIB
Dua bintang Barcelona, Lionel Messi dan Andres INiesta, mengangkat trofi Liga Spanyol sebelum laga kontra Real Betis  di Camp Nou, 20 Agustus 2016
ALEX CAPARROS/GETTY IMAGES
Dua bintang Barcelona, Lionel Messi dan Andres INiesta, mengangkat trofi Liga Spanyol sebelum laga kontra Real Betis di Camp Nou, 20 Agustus 2016

Terungkap fakta bahwa raksasa Skotlandia, Glasgow Rangers, sempat berupaya mengangkut Lionel Messi dari FC Barcelona. Pemain yang disodorkan kepada mereka justru Andres Iniesta.

Kisah tersebut diungkapkan oleh mantan pelatih Rangers, Alex McLeish. Pada 2003, ia mempertimbangkan Messi sebagai pengganti Barry Ferguson yang hengkang ke Blackburn Rovers.

Saat itu, nama Messi belum melambung seperti sekarang lantaran masih membela Barcelona C. Usianya masih 15 tahun.

Lalu, dari mana McLeish mengetahui Messi? Jawabannya adalah dari sang anak.

"Putra saya, Jon, bermain gim Championship Manager. Dia berkata bahwa Messi akan menjadi pemain terbaik dunia," kata McLeish dilansir The Sun.

Baca juga:

McLeish terdorong oleh saran sang anak. Ia lantas memerintahkan asistennya, Jan Wouters, untuk menghubungi pihak Barca guna menegosiasikan transfer Messi.

"Jan menghubungi asisten pelatih Frank Rijkaard di Barca, Henk Cate. Barcelona tak memberikan peluang sama sekali untuk menggaet Messi. Jadi, kami meminta pemain lain," ucap McLeish.

"Cate mengatakan bahwa mereka punya pemain muda fenomenal bernama Andres Iniesta yang berusia 18 atau 19 tahun," tutur pria asli Glasgow itu. 

Namun, ternyata Barcelona hanya memberi harapan palsu kepada Rangers. Mereka batal menyerahkan Iniesta lantaran sang gelandang memperlihatkan aksi apik.

Iniesta sendiri saat itu masih bermain untuk Barcelona B. Akan tetapi, ia sudah mencatatkan beberapa penampilan bareng tim senior.

Messi dan Iniesta bertahan, Barcelona untung. Dua pemain itulah yang berjasa memberikan total 29 gelar buat sang raksasa Catalan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : The Sun


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X