Arsenal dan Manchester City harus puas berbagi poin saat bermain 2-2 di Stadion Emirates pada Minggu (2/4/2017). Tim tamu unggul melalui gol cepat Leroy Sane. Arsenal mencetak gol dari kaki Theo Walcott yang langsung dibalas tembakan Sergio Aguero. Tandukan Shkodran Mustafi menyelamatkan The Gunners.
Berikut 5 hal menarik dari laga tersebut.
1. Pep Guardiola selalu bisa memberi kejutan dengan line up-nya
Pep Guardiola langsung membuat diskusi publik ramai di media sosial saat mengumumkan pada laga ini bahwa Jesus Navas menjadi bek kanan dan Kevin de Bruyne bermain sebagai holding midfielder.
Navas langsung melakukan tackle ceroboh pada menit kedua laga. Lima menit kemudian ia mendapat kartu kuning setelah tackle-nya hampir mengenai lutut Nacho Monreal.
Namun, ia juga memperlihatkan insting bertahan bagus dengan dua kali membaca umpan terobosan sulit ke area beroperasinya.
Pep setidaknya mengoreksi kondisi di lapangan tengah dengan memasukkan Yaya Toure untuk menggantikan Raheem Sterling pada tengah babak. Hanya, sang gelandang terlihat tidak dalam performa terbaik dengan salah mengoper empat kali dari 10 operan pertamanya.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | - |
Komentar