AC Milan akan bertemu Pescara di pekan ke-30 Serie A di Adriatico, Minggu (2/4) pukul 20.00 WIB. Vincenzo Montella, pelatih Milan yang memakai formasi 4-3-3, bakal berjumpa master sistem permainan itu.
Penulis: Dwi Widijatmiko
Pescara dilatih oleh Zdenek Zeman. Figur pelatih veteran ini bisa dibilang menjadi sangat populer di Italia karena satu hal: taktik ultraofensif dengan formasi 4-3-3.
Hal itu menjadi trademark untuknya. Begitu getolnya menyerang, tim asuhan Zeman sampai sering melupakan pertahanan.
Mereka mencetak banyak gol, tetapi kebobolan dengan jumlah yang lebih kurang sama.
Baca Juga:
- Platini: Blatter Berpikir Dia Akan Mati dan Dikubur di FIFA
- Man United Bersedih Saat Welbeck Dijual ke Arsenal
- Pentingnya Eric Dier bagi Tottenham Hotspur
Debut Zeman bersama Pescara keren. Mereka menghajar Genoa 5-0 (19/2).
Hasil itu merupakan kemenangan pertama Si Lumba-lumba setelah dalam 22 partai sebelumnya tak pernah mampu mendapatkan tripoin. Namun, bulan madu segera berakhir.
Dalam empat partai setelah Genoa, Pescara terjebak lagi dalam rentetan kekalahan. Teori timnya Zeman bakal tetap bisa mencetak gol kendati kalah pun menguap.
Dalam empat kekalahan itu, Pescara hanya sanggup membukukan dua gol. Ledian Memushaj dkk kian dalam terbenam di dasar klasemen.
Kondisi seperti itu di atas kertas bakal menguntungkan Milan. I Rossoneri bisa melanjutkan jalan kemenangannya setelah terakhir mengalahkan Genoa 1-0 sebelum kompetisi libur.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar