Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Dia Prediksi Skor Duel Liverpool Vs Everton

By Weshley Hutagalung - Sabtu, 1 April 2017 | 10:53 WIB
Duel prediksi pertandingan antara Liverpool FC vs Everton.
ANDREAS JOEVI/JUARA.NET
Duel prediksi pertandingan antara Liverpool FC vs Everton.

 Dalam lima pertandingan terakhir di Liga Inggris, baik Liverpool maupun Everton sama-sama menelan satu kekalahan, sekali seri, dan mengantongi tiga kemenangan. Bagaimana kemungkinan hasil pertandingan kedua tim di Stadion Anfield pada Sabtu (1/4/2017)?

Pada pertemuan pertama musim ini di Liga Inggris, Liverpool pulang dari markas Everton dengan kemenangan 1-0. Gol tunggal dicetak oleh Sadio Mane di masa injury time.

Dalam 93 laga kandang, Liverpool meraih 41 kemenangan atas Everton. Tim tetangga mengantongi 21 kemenangan dan 31 seri. 

Catatan lain duel kedua tim asal Kota Liverpool ini, tim asuhan Juergen Klopp tak terkalahkan dalam 12 pertandingan Liga Inggris dengan hasil lima kemenangan dan tujuh kali seri.

Terakhir kali Everton menang atas Liverpool di Stadion Anfield pada ajang Premier League terjadi September 1999, 17 tahun lalu.

Dua kekalahan dalam tiga kunjungan terakhir Everton ke Anfield berkesudahan dengan skor 0-4. Satu laga berujung seri 1-1.

Striker Everton, Romelu Lukaku menjadi ancaman bagi pertahanan Liverpool. Ia mencetak lima gol ke gawang Si Merah dalam ajang Premier League.

Hanya, Lukaku cuma membukukan satu gol ke gawang Liverpool di Anfield, yakni pada Februari 2013 saat ia masih membela West Brom dan menang 2-0.

Seberapa besar peluang Everton di Stadion Anfield? Simak juga catatan bahwa Liverpool tak terkalahkan oleh tim 10 besar klasemen Liga Inggris musim ini dengan jumlah 14 pertandingan.

Berikut adalah prediksi skor pertandingan Liverpool vs Everton oleh empat pengamat sepak bola. Bagaimana dengan prediksi Anda?


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X