Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Djanur Siapkan Menu Latihan Khusus Buat Essien

By Budi Kresnadi - Jumat, 31 Maret 2017 | 07:10 WIB
Gelandang anyar Persib Bandung, Michael Essien (5), menjalani latihan perdana bersama tim di Lapangan Lodaya, Bandung, pada Kamis (30/3/2017).
BUDI KRESNADI/JUARA.NET
Gelandang anyar Persib Bandung, Michael Essien (5), menjalani latihan perdana bersama tim di Lapangan Lodaya, Bandung, pada Kamis (30/3/2017).

Michael Essien menjalani latihan perdana bersama Persib Bandung di lapangan Lodaya Bandung, Kamis (30/3/2017). Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman menilai kondisi fisik pemain berusia 34 tahun itu belum memadai dan harus ditingkatkan.

“Kami sedang mempertimbangkan untuk menyiapkan menu latihan khusus guna meningkatkan kondisi fisik Essien,” ujar Djadjang kepada wartawan usai latihan di lapangan Lodaya Bandung, Kamis (30/3/2017).

Menurut Djadjang wajar kalau kondisi fisik pemain asal Ghana ini belum seratus persen, karena baru pertama kali menjalani latihan.

Lagipula menurut pelatih yang biasa disapa Djanur ini, Essien baru beberapa hari berada di Indonesia, sehingga butuh waktu untuk beradaptasi.

“Secara bertahap pasti kondisi fisiknya akan mengalami peningkatan. Kami masih punya cukup waktu sampai menjelang bergulirnya kompetisi,” kata Djanur.

Baca Juga:

Djanur juga memastikan bakal memboyong Essien dan Carlton Cole pada laga uji coba menghadapi Barito Putera di Banjarmasin, 5 April 2017.

Cole sendiri hari ini tidak ikut berlatih karena masih kelelahan setelah diperkenalkan kepada media di Graha Persib. Dia baru akan menjalani latihan, Jumat (31/3/2017).

“Masih ada empat hingga lima kali latihan sebelum berangkat ke Banjarmasin,” ucap Djanur.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X