Bertambah lagi calon marquee player di Persib Bandung. Setelah merekrut Michael Essien, tim asuhan Djadjang Nurdjaman tertarik mengontrak Carlton Cole.
Pemilik nama terakhir memiliki rekam jejak cukup mentereng. Dia pernah tampil di sejumlah tim Premier League seperti Chelsea dan West Ham United dan serta pernah membela tim nasional (timnas) Inggris sebanyak tujuh kali.
Pada masa jayanya, Cole tergolong tajam. Tanyakan saja kepada para pemain Fulham soal hal itu. Sebanyak tujuh gol disarangkan dia ke gawang Fulham dari 16 pertandingan berbagai ajang.
Pemain dengan tinggi 191 sentimeter itu juga sempat menggetarkan tim-tim besar semisal Manchester United (3), Arsenal (2), Liverpool (2), dan Manchester City (2).
Di luar itu, masih banyak fakta terselip di balik sosok Cole. Berikut ini selengkapnya:
Tidak pernah cetak hat-trick
Cole tergolong subur ketika memperkuat West Ham United. Dia merangkum 67 gol dan 33 assist dalam 293 pertandingan.
Hanya, striker yang kini berusia 33 tahun itu, tidak pernah mencetak tiga gol dalam satu pertandingan alias hat-trick bersama West Ham dalam laga resmi.
Paling bagus, dia cuma menyumbangkan dua gol saat West Ham menang atas Fulham pada partai Premier League, 26 Desember 2010.
Kegagalan Cole mencetak hat-trick juga terjadi bersama enam klub lainnya, yaitu Chelsea, Aston Villa, Charlton Athletic, Wolverhampton Wanderers, Celtic, dan Sacramento Republic.
Beda hal di level internasional. Dia sempat memborong empat ol kemenangan Inggris atas Polandia pada Kualifikasi Piala Eropa U-21, 11 Oktober 2005.
Baca: Empat Pemain Gratisan yang Bisa Jadi Marquee Player di Indonesia
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar