Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ferrari Tidak Yakin Mobil Mereka Lebih Cepat dari Mercedes

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 26 Maret 2017 | 18:16 WIB
Pebalap Ferrari, Sebastian Vettel, sesaat sebelum melintasi garis finis GP Australia yang berlangsung di Sirkuit Melbourne Grand Prix, Albert Park, Minggu (26/3/2017). Vettel tampil sebagai juara dengan mengalahkan Lewis Hamilton (Mercedes).
WILLIAM WEST/AFP PHOTO
Pebalap Ferrari, Sebastian Vettel, sesaat sebelum melintasi garis finis GP Australia yang berlangsung di Sirkuit Melbourne Grand Prix, Albert Park, Minggu (26/3/2017). Vettel tampil sebagai juara dengan mengalahkan Lewis Hamilton (Mercedes).

Tim balap Formula 1 asal Italia, Ferrari, membuka musim balap tahun ini dengan menjadi juara pada GP Australia yang berlangsung di Sirkuit Melbourne Grand Prix, Albert Park, Minggu (26/3/2017).

Ferrari meraih poin penuh melalui pebalap Sebastian Vettel. Pebalap asal Jerman itu finis pertama dengan catatan waktu 1 jam 24 menit 11,672 detik.

Vettel unggul 9,975 detik atas pebalap Mercedes, Lewis Hamilton.

Kendati berhasil menyelesaikan balapan dengan selisih waktu yang cukup jauh, Chief Engineer Ferrari Jock Clear tidak yakin mobil mereka lebih cepat dari Mercedes.

"Kalau mereka (Vettel dan Hamilton) bertarung dengan sangat sengit di beberapa lap, kami mungkin bisa melihat siapa yang lebih cepat," tutur Clear kepada Sky Sports F1 yang dilansir Motorsport.

"Namun, jujur saja, saya tidak bisa mengatakan siapa yang lebih cepat hari ini," kata Clear lagi.

Dua pebalap Ferrari, Vettel dan Kimi Raikkonen, memulai GP Australia dari posisi kedua dan keempat. Mereka sempat mengalami pergantian posisi selama menjalani balapan sebelum akhirnya finis di urutan pertama dan keempat.

Namun, di antara 57 lap tak ada satu pun lap yang dilalui dengan persaingan ketat, baik oleh Vettel maupun Raikkonen.

"Di awal, Lewis mampu mengatur kecepatan balapan karena itu adalah hal yang benar untuk dilakukan. Begitu Seb berada di depan, dia yang mengatur kecepatan balapan," ujar Clear.

"Kami betul-betul masih tidak tahu bagaimana menjawab pertanyaan seberapa cepat mobil kami. Kami tahu kami menang hari ini," kata Clear lagi.

Melalui hasil GP Australia, Ferrari untuk sementara memimpin klasemen konstruktor dengan 37 poin. Jumlah poin tersebut disumbang oleh Vettel (25) dan Raikkonen (12).

Sementara itu, Mercedes berada di posisi kedua dengan 33 poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Motorsport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X