Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Vettel Kalahkan Hamilton pada GP Australia

By Pipit Puspita Rini - Minggu, 26 Maret 2017 | 13:50 WIB
Pebalap Ferrari asal jerman, Sebastian Vettel, memacu mobilnya pada balapan GP Australia di Sirkuit Melbourne Grand Prix, Albert Park, Minggu (26/3/2017).
WILLIAM WEST/AFP PHOTO
Pebalap Ferrari asal jerman, Sebastian Vettel, memacu mobilnya pada balapan GP Australia di Sirkuit Melbourne Grand Prix, Albert Park, Minggu (26/3/2017).

Pebalap Ferrari, Sebastian Vettel, berhasil mengalahkan Lewis Hamilton (Mercedes) dan meraih kemenangan pertamanya musim ini pada GP Australia, Minggu (26/3/2017).

Vettel mengawali balapan di Sirkuit Melbourne Grand Prix, Albert Park ini, dari posisi start kedua, sementara Hamilton menjadi pole-sitter.

Vettel berhasil mendahului Hamilton setelah melakukan pit stop pertama. Dia mempertahankan keunggulan dan akhirnya meraih kemenangan pertama bersama Ferrari sejak GP Singapura 2015.

Balapan 57 putaran ini juga diwarnai beberapa drama, sejak awal hingga akhir.

Nasib buruk dialami pebalap tuan rumah, Daniel Ricciardo. Dia harus turun lima grid posisi start karena mengganti gearbox akibat kecelakaan saat sesi kualifikasi, Sabtu (25/3/2017).

Pebalap Red Bull Racing tersebut akan start dari posisi ke-15.

Masalah Ricciardo belum berakhir. Masalah teknik muncul saat dia dalam perjalanan menuju grid. Dia harus memulai balapan dari pit lane.

Lap pertama balapan sudah diwarnai insiden senggolan antara Marcus Ericsson (Sauber) dan Kevin Magnusen (Haas). Keduanya bisa melanjutkan balapan, tetapi hanya untuk beberapa putaran.

Balapan sudah berjalan dua putaran ketika akhirnya mobil Ricciardo bisa keluar dari garasi. Dia bergabung ke lintasan, tetapi jauh tertinggal dari para pebalap lain.

Sementara itu, Hamilton memimpin balapan di depan Vetttel. Pada lap ke-18, Hamilton melakukan pit stop dan berganti memakai ban soft.

Pada lap ke-24, giliran Vettel yang melakuan pit stop. Saat keluar, dia berada di depan Max Verstappen (Red Bull Racing) dan Hamilton.

Di depan mereka ada Valtteri Bottas (Mercedes) dan Kimi Raikkonen (Ferrari). Kedua pebalap ini belum melakukan pit stop.

Ricciardo akhirnya harus berhenti dari balapan setelah mesin mobilnya mati lagi saat melewati tikungan 3.

Setelah Bottas dan Raikkonen masuk berganti ban, Vettel mengambil alih pimpinan balapan. Hamilton berada di urutan kedua, disusul Bottas dan Raikkonen.

Lima lap sebelum balapan berakhir, Fernando Alonso (McLaren-Honda) harus mengakhiri balapan karena masalah mesin. Dia merupakan pebalap ketujuh yang gagal menyelesaikan balapan hari ini.

Vettel bertahan di depan hingga akhirnya menyentuh garis finis dan memastikan diri memenangi balapan.

Hamilton menyusul finis di urutan kedua, di depan rekan satu timnya, Bottas. Raikkonen dan Verstappen menyusul finis di urutan keempat dan kelima.

Berikut hasil balapan GP Australia.

1. Sebastian Vettel    GER Ferrari - Ferrari    57 laps
2. Lewis Hamilton    GBR Mercedes - Mercedes    +9.975s
3. Valtteri Bottas    FIN Mercedes - Mercedes    +11.250
4. Kimi Raikkonen    FIN Ferrari - Ferrari    +22.393s
5. Max Verstappen NED Red Bull - TAG    +28.827

6. Felipe Massa    BRA Williams - Mercedes    +1m 17.644s
7. Sergio Perez    MEX Force India-Mercedes    +1 lap
8. Carlos Sainz    ESP Toro Rosso-Renault    +1 lap
9. Daniil Kvyat    RUS Toro Rosso-Renault    +1 lap
10. Esteban Ocon    FRA Force India-Mercedes    +1 lap

11. Nico Hulkenberg    GER Renault - Renault    +1 lap
12. Antonio Giovinazzi    ITA Sauber - Ferrari    +2 laps
13. Stoffel Vandoorne    BEL McLaren-Honda    +2 laps

Did not finish
14. Fernando Alonso    ESP McLaren-Honda    53 laps completed
15. Kevin Magnussen DEN Haas-Ferrari    49 laps completed
16. Lance Stroll    CAN Williams - Mercedes    43 laps completed
17. Daniel Ricciardo AUS Red Bull - TAG    28 laps completed
18. Marcus Ericsson    SWE Sauber - Ferrari    23 laps completed
19. Jolyon Palmer    GBR Renault - Renault    18 laps completed
20. Romain Grosjean FRA Haas-Ferrari    15 laps completed

Withdrawn
Pascal Wehrlein    GER Sauber - Ferrari

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X