Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bellerin Tersanjung karena Ketertarikan Barcelona

By Verdi Hendrawan - Rabu, 22 Maret 2017 | 19:30 WIB
Aksi Hector Bellerin dalam laga Premier League antara Arsenal dan Middlesbrugh di Emirates Stadium, London, Inggris, 22 Oktober 2016.
DAN MULLAN/GETTY IMAGES
Aksi Hector Bellerin dalam laga Premier League antara Arsenal dan Middlesbrugh di Emirates Stadium, London, Inggris, 22 Oktober 2016.

Bek Arsenal, Hector Bellerin, saat ini dikabarkan tengah menjadi incaran banyak klub besar Eropa, termasuk Barcelona. Pemain berusia 22 tahun itu pun mengaku terkesan dengan hal tersebut.

Bellerin bergabung dengan tim junior Arsenal saat masih berusia 17 tahun atau sejak awal musim 2011-2012. Performanya bersama tim junior Barcelona berhasil membuat Manajer Arsene Wenger tertarik memboyongnya ke London.

Bersama Arsenal, Bellerin berhasil meraih debut bersama tim utama pada usia 19 tahun di Piala Liga Inggris dua tahun berselang. Kini, ia kini mampu berkembang menjadi salah satu bek sayap terbaik di dunia.

Beberapa klub besar Eropa dikabarkan menaruh minat kepada Bellerin, termasuk Barcelona. Sang pemain pun mengaku tersanjung jika kabar tersebut memang benar.

"Sangat menyenangkan ada banyak klub besar yang tertarik pada saya. Namun, jika salah satu dari klub tersebut adalah Barcelona, itu adalah sesuatu yang istimewa," kata Bellerin kepada Sport.

"Saya tidak akan pernah lupa telah dibesarkan di sana dan tempat tinggal saya di Barcelona," tuturnya.

Baca Juga:

Bellerin pun mengungkapkan alasan mengapa ia meninggalkan Barcelona yang sangat ia cintai. Hal itu disebabkan oleh penilaian yang tidak tepat oleh pelatih dan manajemen klub kepadanya.

"Saya meninggalkan Barcelona karena berpikir klub tidak memiliki kepercayaan pada diri saya. Saya sangat kecewa karena tidak dihargai," ucap Bellerin.

Kini, Barcelona tengah limbung dalam menempatkan pemain sebagai bek sayap kanan. Beberapa pemain sudah pernah dicoba, seperti Sergi Roberto, Aleix Vidal, Samuel Umtiti, dan Marlon Santos, tetapi semua gagal tampil memuaskan.

Pada awal musim 2017-2018, Barcelona dipercaya akan melakukan pembelian bek kanan sebagai prioritas utama. Jadi, bukan hal yang mustahil jika pilihan Blaugrana jatuh kepada Bellerin yang juga telah mengenal klub dengan baik.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Sport.es


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X