Dengan gelar turnamen master ke-5, Federer, yang memulai musim dari peringkat 17 ATP, kini sudah melonjak ke peringkat 6.
Meskipun ia tidak mengejar target besar, hanya mencoba mengalir dalam menjalani karier di usia senja ini, Federer tetap membidik hasil besar di tahun 2017.
"Saya ingin sekali menjadi nomor satu dunia lagi. Namun, ranking bukan lagi prioritas. Fokus saya adalah tetap sehat, menikmati turnamen, sekaligus jalan-jalan dengan anak-anak dan tidak mau terbebani akan apa pun," ucap Federer, yang kini selalu ditemani istri dan empat anaknya saat bertanding.
Sementara itu, duel sesama petenis Rusia di tunggal putri dimenangi Elena Vesnina, yang mengalahkan Svetlana Kuznetsova dengan skor 6-7 (6), 7-5, 6-4. Ini gelar pertama turnamen master bagi Vesnina, yang menempati peringkat 15 WTA.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar