Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

6 Tekel Sukses dalam Satu Laga, Kevin Strootman Dijuluki Raksasa

By Septian Tambunan - Senin, 20 Maret 2017 | 20:44 WIB
Pemain AS Roma, Mohamed Salah dan Kevin Strootman, merayakan gol timnya ke gawang Sassuolo dalam laga Serie A di Stadion Olimpico, Roma, Italia, pada 19 Maret 2017.
PAOLO BRUNO/GETTY IMAGES
Pemain AS Roma, Mohamed Salah dan Kevin Strootman, merayakan gol timnya ke gawang Sassuolo dalam laga Serie A di Stadion Olimpico, Roma, Italia, pada 19 Maret 2017.

Pelatih AS Roma, Luciano Spalletti (58), memiliki julukan untuk anak asuhnya, Kevin Strootman (27), menyusul penampilan dalam laga Serie A kontra Sassuolo di Stadion Olimpico, Minggu (19/3/2017).  

Pertandingan tersebut dimenangi AS Roma dengan skor 3-1. Gol Tim Serigala Ibu Kota dicetak oleh Leandro Paredes (menit ke-16), Mohamed Salah (45'), dan Edin Dzeko (68'), sedangkan gol Sassuolo datang dari lesakan Gregoire Defrel (9').

Meskipun tidak mengemas gol, Kevin Strootman mendapat sanjungan dari Luciano Spalletti.

"Kevin Strootman merupakan raksasa pada malam ini. Dia menampilkan level permainan yang sama seperti pada Kamis," kata Spalletti.

Kevin Strootman memainkan peran penting di lini tengah Roma dengan menciptakan sebuah assist untuk gol Dzeko.

Gelandang asal Belanda ini juga mengungkapkan bahwa timnya mampu bangkit meski baru tersingkir dalam babak 16 besar Liga Europa dari Olympique Lyon, Kamis (16/3/2017).

Strootman ikut menyumbangkan satu gol dalam duel kedua melawan Lyon, tetapi mereka kalah secara agregat dengan skor 4-5.

Baca Juga:

"Tak ada dari kami yang mengatakan kelelahan. Kami profesional dan mempunyai kapabilitas untuk bermain tiap tiga hari," ujar Strootman.

"Pada babak kedua, kami menunjukkan betapa kuat tim kami," tutur Strootman.

Selain berkontribusi untuk lini serang, Strootman juga membantu pertahanan Roma untuk membendung serangan lawan.

Dia tercatat melakukan enam tekel sukses menghadapi tiga pemain Sassuolo, yaitu Federico Ricci (3 kali), Alfred Duncan (2), dan Lorenzo Pellegrini (1).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Squawka, asroma.com, Mediaset Premium


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X