AC Milan berhasil kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Genoa dengan skor 1-0 di San Siro, Sabtu (18/3/2017). Gol Milan dicetak oleh Mati Fernandez.
Bermain di hadapan publik sendiri, Milan tampil sangat mendominasi jalannya pertandingan. Tim arahan pelatih Vincenzo Montella itu mampu memiliki 71 persen penguasaan bola.
Penguasaan bola sebanyak itu berhasil dikonversikan para pemain Milan menjadi banyak peluang. Total, ada 20 tembakan yang dilepaskan Rossoneri yang delapan di antaranya tepat sasaran.
Sedangkan Genoa yang lebih banyak berada di bawah tekanan hanya bisa memiliki empat percobaan dengan tiga shots on target.
Namun, dengan peluang sebanyak itu Milan kesulitan membongkar pertahanan Genoa. Pertahanan Il Grifone tampil solid ditambah penampilan hebat kiper Euginio Lamanna yang mampu melakukan lima penyelamatan.
Dari 20 percobaan tersebut, Milan hanya berhasil mencetak satu gol pada menit ke-33. Gelandang asal Cile, Matias Fernandez, yang sudah tidak pernah mencetak gol di Serie A sejak Februari 2016, berhasil menjadi pahlawan kemenangan Rossoneri.
391 - Mati Fernandez' previous Serie A goal dated back to February 2016 (v Atalanta): 391 days ago. Relief. #MilanGenoa
— OptaPaolo (@OptaPaolo) March 18, 2017
Baca Juga:
- Raphael Maitimo Berada di Antara Dua Rival
- Imbas Kekalahan, Arsenal Diledek Fans Rival Sekota
- Sejarah Man United Bikin Yaya Toure Minder
Berawal dari umpan Cristian Zapata ke jantung pertahanan Genoa, bola berhasil dibelokan dengan cantik oleh Gianluca Lapadula kepada Fernandez. Dalam posisi satu lawan satu, Fernandez sukses menaklukkan Lamanna dengan sebuah sepakan cungkil.
Kemenangan tersebut membuat Milan berhasil mengkoleksi 53 poin dan naik ke posisi enam klasemen. Hasil ini juga merupakan kemenangan 1-0 ketujuh mereka pada musim ini di Serie A.
7 - AC Milan have won the most games for 1-0 (seven) in the current Serie A. Effective. #MilanGenoa
— OptaPaolo (@OptaPaolo) March 18, 2017
Meski masih bisa disalip Atalanta, raihan tiga poin tersebut membuat Rossoneri menampel ketat raihan Inter Milan yang ditahan imbang 2-2 oleh Torino pada pekan yang sama dan membuat selisih antara kedua tim hanya dua poin.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | - |
Komentar