Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Komentar Persib Terkait Pemberitaan Media Asing soal Michael Essien

By Fifi Nofita - Jumat, 17 Maret 2017 | 07:01 WIB
Manajemen Persib Bandung memperkenalkan mantan pemain Chelsea, Michael Essien, ‎kepada wartawan sebelum perayaan ulang tahun Persib ke-84 di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Selasa (14/3/2017).
FIFI NOFITA/JUARA.NET
Manajemen Persib Bandung memperkenalkan mantan pemain Chelsea, Michael Essien, ‎kepada wartawan sebelum perayaan ulang tahun Persib ke-84 di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Selasa (14/3/2017).

84 klub itu.

Semua itu terlaksana di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Selasa (14/3/2017).

Pemberitaan mengenai bergabungnya pemain berusia 34 tahun ini ke klub kebanggaan bobotoh ditulis oleh media asing. Media-media itu antara lain: Daily Mail, The Sun, talkSport, dan beberapa media lainnya.

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Zainuri Hasyim mengaku bersyukur dengan pemberitaan tersebut.

”Juara itu hasil kerja keras semua, ya pemain, pelatih, manajemen, termasuk bobotoh."

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Zainuri Hasyim

Ia pun berharap, pemberitaan dari media asing tersebut menjadi pemacu semangat bagi pemain Persib untuk menampilkan permainan terbaik. Mereka diharapkan juga membawa tim Maung Bandung berprestasi.

”Bangga pastinya, bobotoh semua juga bangga diekspos tidak hanya di dalam tetapi hingga luar negeri. Ini sebagai pendorong biar bekerja secara maksimal agar Persib sukses,” kata Zainuri.

Zainuri menambahkan, masuknya Michael Essien ke tim Maung Bandung bertujuan untuk mengangkat prestasi Persib. Sehingga, mereka tidak merasa terbebani dengan hadirnya eks pilar AC Milan ini.

”Jadi, saya kurang sependapat dengan pemain sekelas Essien main di sini, maka beban Persib akan berat jadi juara. Kami ubah ini jadi tantangan untuk jadi juara,” ucapnya.

”Juara itu hasil kerja keras semua, ya pemain, pelatih, manajemen, termasuk bobotoh. Ini juga butuh kerja keras, bukan beban,” tuturnya.


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X