Unggulan keempat asal Rumania, Simona Halep, angkat kaki dari turnamen Indian Wells Masters 2017 yang berlangsung di Indian Wells Tennis Garden, California, 5-18 Maret.
Halep tersingkir setelah dikalahkan unggulan ke-28, Kristina Mladenovic, dengan 6-3, 6-3, pada babak ketiga, Senin (13/3/2017) waktu setempat.
"Berdasarkan latihan yang saya lakukan sebelum turnamen ini, saya senang bisa mencapai babak ketiga," tutur Halep yang dilansir dari situs resmi WTA Tennis.
"Dia (Mladenovic) bermain bagus dan memiliki kepercayaan diri, sementara saya banyak melakukan kesalahan," kata Halep lagi.
Kegagalan Halep melangkah jauh di Indian Wells menjadi bukti bahwa performa finalis Prancis Terbuka 2014 itu belum mencapai titik terbaik pasca-pulih dari cedera lutut kiri.
"Saya sangat kesakitan setelah memainkan pertandingan pertama dan tidak bisa terlalu banyak berjalan," ucap Halep.
"Kemarin baik-baik saja. Saya berlatih selama satu jam, tetapi cuaca panas menyulitkan karena saya tidak bisa berada di luar dalam keadaan itu, selama itu," kata Halep.
"Saya mengalami sakit kepala, kaki saya terbakar, dan kekuatan otot-otot saya hilang," tutur Halep.
Dari laga lain, unggulan kedua asal Jerman, Angelique Kerber, dipaksa bermain tiga set sebelum akhirnya mengalahkan Pauline Parmentier (Prancis), 7-5, 3-6, 7-5.
Kemenangan Kerber ini diikuti oleh dua petenis Amerika Serikat, Venus Williams dan Madison Keys, serta Caroline Wozniacki (Denmark).
Sementara itu, langkah unggulan keenam Agnieszka Radwanska (Polandia) terhenti pada babak ketiga. Radwanska kalah dari petenis kualifikasi Peng Shuai (China).
Berikut hasil pertandingan babak ketiga tunggal putri Indian Wells Masters 2017.
Julia Goerges vs Lauren Davis: 1-6, 4-6
Pauline Parmentier vs Angelique Kerber (2): 5-7, 6-3, 5-7
Elena Vesnina vs Timea Babos: 6-4, 1-6, 6-4
Kristina Mladenovic vs Simona Halep (4): 6-3, 6-3
Lucie Safarova vs Venus Williams: 4-6, 2-6
Agnieszka Radwanska (6) vs Peng Shuai: 4-6, 4-6
Madison Keys (9) vs Naomi Osaka: 6-1, 6-4
Katerina Siniakova vs Caroline Wozniacki: 3-6, 1-6
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | WTA Tennis |
Komentar