Menjelang bergulirnya Liga 2 musim 2017, manajemen PSPS Pekanbaru memilih dua jenis desain jersey tim mereka. Seragam klub berjulukan Askar Baruah yang terbaru kental dengan corak ranah Melayu.
Tanpa meninggalkan motif pucuk rebung, sebagai identitas klub yang besar di tanah Melayu, desain jersey hasil sayembara ini telah ditetapkan manajemen PSPS Pekanbaru.
Desain jersey terpilih untuk seragam laga home dan away ini masih didominasi warna biru dan putih. Lalu motif pucuk rebung terdapat di bagian bawah baju pemain.
”Saat ini, kami sudah mendapatkan desain yang kami inginkan dari ratusan yang masuk."
Asisten Manajer PSPS, Dian Eka Putra
Untuk jersey kandang didiominasi warna biru dan motif pucuk rebung berwarna putih. Lambang provinsi Riau di dada kiri dan celana bagian kiri.
Tulisan PSPS, nomor punggung, dan nama pemain ada di bagian punggung. Sedangkan celana dan kaos kaki berwarna biru penuh.
”Warna biru adalah warna kebanggaan PSPS dari tahun ke tahun. Makanya pilihan manajemen warna ini adalah identitas jersey kandang,” kata asisten manajer PSPS, Dian Eka Putra kepada JUARA.
Baca juga:
- Beckham Cs Siap Bersaing di Seleksi Nasional Indonesia U-19
- Visi dan Misi Trimedya Panjaitan untuk PSMS Medan Tuai Pujian
- Persija Menang, Tetapi Kebobolan Satu Gol
Sebaliknya, warna jersey tandang didominasi putih dengan motif pucuk rebung berwarna biru. Demikian juga celana dan kaos kaki berwarna putih. Adapun lambang di dada dan tulisan di punggung sama.
”Khusus untuk kerah jersey,kami memilih model V. Karena, model itu akan membuat pergerakan pemain lebih leluasa," ucap Dian.
Penyelenggaraan lomba ini diakui Dian Eka Putra mendapat respons yang cukup banyak dari pecinta PSPS. Sejak sayembara dibuka akhir 2016, antusias peserta cukup besar.
”Saat ini, kami sudah mendapatkan desain yang kami inginkan dari ratusan yang masuk. Kami berterima kasih kepada yang telah mengirimkan desainnya,” tuturnya.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | - |
Komentar