Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Dinar Dyah Ayustine, gagal membendung perlawanan Pusarla Venkata Sindhu (India) pada All England 2017 yang digelar 7-12 Maret.
Dinar kalah dari Sindhu dengan 12- 21, 12, 4-21 pada laga babak kedua yang berlangsung di Barclaycard Arena, Birmingham, Inggris, Kamis (9/3/2017).
Di atas kertas, Sindhu memang jauh lebih unggul. Dia berada di peringkat keenam dunia, sementara Dinar menempati rangking ke-39 dunia.
Pada awal gim pertama, Dinar bisa mengimbangi permainan Sindhu. Kedua pemain saling bergantian mencetak poin.
Saat kedudukan 4-4, Sindhu mencetak tiga poin beruntun untuk memimpin 7-4 hingga mengamankan interval dengan 11-5.
Setelah jeda interval, Dinar berusaha mengejar ketinggalan hingga kedudukan 10-16.
Sindhu semakin menjauh dengan 19-11 hingga memastikan gim pertama jadi miliknya dalam waktu 16 menit.
Pada awal gim kedua, peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 mendominasi laga setelah mengoleksi sembilan poin beruntun.
Dinar mencoba bangkit, namun Sindhu mencatat keunggulan saat interval 11-3.
Sindhu kemudian menguasai pertandingan dengan meraup tambahan poin demi poin dan berhasil melaju ke babak perempat final setelah bertarung selama 30 menit.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar