Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Sony Dwi Kuncoro, tak butuh waktu lama untuk memastikan tempat pada babak kedua All England 2017.
Tampil di Barclaycard Arena, Birmingham, Rabu (8/3/2017), Sony berhadapan dengan pebulu tangkis unggulan keempat, Son Wan-ho (Korea Selatan).
Namun, dewi fortuna tak berpihak kepada Son. Pertandingan baru berjalan dua menit ketika dia harus mengakhiri permainan karena mengalami cedera.
"Son mengalami cedera ankle saat main pada Djarum Superliga di Surabaya. Jadi masih terasa sakit," kata Sony saat dihubungi JUARA melalui pesan singkat.
Baca Juga:
- Selamat Tinggal, Arsene Wenger
- Jelang Lawan Barcelona, Di Maria Bisa Tiba-tiba Sembuh
- Sambil Tersenyum, Pelatih Dortmund Sebut Chelsea dan Juventus
Son mendapatkan cedera tersebut ketika tampil memperkuat PB Djarum pada laga final Djarum Superliga di DBL Arena, Surabaya, 26 Februari 2017.
Pada babak kedua All England, Kamis (9/3/2017), Sony akan menghadapi pebulu tangkis asal Taiwan, Chou Tien Chen, yang lolos setelah meraih kemenangan atas Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia).
"Intinya saya ingin fight saja," kata Sony mengenai laga kontra Chou Tien Chen.
Berdasarkan catatan BWF, Sony dan Chou sudah dua kali bertemu yakni pada Asian Games 2010 dan Indonesia Terbuka 2011. Dari seluruhnya, Sony selalu mengalami kekalahan.
Turnamen All England juga bisa disaksikan di Kompas TV pada 9-12 Maret.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | - |
Komentar