Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masa Depan Cerah Madura United di Sektor Kiper

By Rabu, 8 Maret 2017 | 06:45 WIB
Kiper muda Madura United, Angga Saputra (kiri), bersama pelatih Hermanshay.
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Kiper muda Madura United, Angga Saputra (kiri), bersama pelatih Hermanshay.

Piala Presiden 2017 sudah berakhir bagi Madura United sejak keok dari Pusamania Borneo FC (PBFC) II di babak 8 besar via drama adu penalti. Satu hal yang mencolok dari tim berjulukan Sape Kerrap itu selain berjubelnya pemain anyar adalah kemunculan kiper Angga Saputra.

Penulis: Indra Citra Sena/Suci Rahayu

Kiper berusia 23 tahun ini mendapat kepercayaan mengawal gawang Madura United dalam tiga pertandingan, yakni menghadapi Perseru Serui, PSCS Cilacap (fase grup) dan PBFC II. Dia menggeser dua seniornya, Hery Prasetyo dan Joko Ribowo.

Meski gagal mementahkan sejumlah tendangan PBFC II dalam adu penalti, performa Angga dinilai menjanjikan oleh jajaran pelatih Madura United, terutama Hermansyah. Nama terakhir adalah pelatih kiper klub asal Pulau Garam ini.

"Tangkapan Angga Saputra lengket. Itulah keahlian mendasar yang bagus bagi kiper, selanjutnya tinggal diasah. Biar waktu yang menentukan apakah dia mampu melewati berbagi tantangan di sini," kata Hermansyah.

Baca Juga:

Sebelumnya, Angga juga sempat menerima pujian dari pelatih Gomes de Oliveira. Kabarnya, penjaga gawang yang akrab disapa Cecep ini telah diikat dengan kontrak berdurasi dua tahun oleh manajemen Madura United.

“Saya yakin Angga akan jadi kiper masa depan Madura United. Dia memiliki talenta yang istimewa,” kata Gomes beberapa waktu lalu.


Editor : Estu Santoso
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X