Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Villarreal Delapan Bulan Tanpa Asenjo

By Jumat, 10 Maret 2017 | 09:13 WIB
Kiper Villarreal Sergio Asenjo saat merayakan gol setelah rekan timnya Jonathan dos Santos mencetak gol dalam pertandingan La Liga antara Villarreal kontra Atletico de Madrid di El Madrigal stadium, 12 Desember 2016.
DAVID RAMOS/GETTY IMAGES
Kiper Villarreal Sergio Asenjo saat merayakan gol setelah rekan timnya Jonathan dos Santos mencetak gol dalam pertandingan La Liga antara Villarreal kontra Atletico de Madrid di El Madrigal stadium, 12 Desember 2016.

Villarreal kembali berhasil menjaga gawangnya steril akhir pekan lalu saat mereka menang 2-0 atas Espanyol di rumah sendiri. Sebuah hasil amat positif mengingat di pertandingan itu Villarreal sudah tak diperkuat kiper utama mereka, Sergio Asenjo, akibat cedera di laga melawan Real Madrid (26/2/2017).

Penulis: Rizki Indra Sofa

Kiper berusia 27 tahun itu harus meringkuk akibat cedera ligamen pada lutut kaki kirinya. Ia harus dioperasi pada akhir pekan lalu. Asenjo dioperasi di Cemtro Clinic di Kota Madrid.

Asenjo ditangani dokter spesialis Pedro Guillen, yang sebelumnya juga pernah menangani cedera serupa Asenjo di lutut kanannya.

"Saat benturan, saya sepertinya mendengar ada bunyi retakan di kaki. Saat itu saya pikir tak serius. Tapi, ketika sedang mandi di ruang ganti, saya mulai merasakan sakit yang sama dengan cedera lama saya," tutur Asenjo seperti dilansir Marca.

 "Sangat menyakitkan karena saat ini saya sedang menikmati momen bagus. Villarreal juga tengah tampil baik di La Liga. Saya akui sempat menangis karena situasinya buruk akibat cedera. Tapi, sejak saat ini, fokus saya hanya pemulihan diri secepat mungkin," ucapnya lagi.

Delapan Bulan

Kabar buruk pun harus diterima Villarreal dan Asenjo seusai operasi. Pemulihan sang penjaga gawang diperkirakan akan memakan waktu enam sampai delapan bulan!

Dengan kata lain, partisipasi Asenjo di La Liga musim ini sudah berakhir. Dia baru bisa bergabung lagi awal atau bahkan pertengahan musim depan.

Asenjo tentu berharap tren yang dijalani Villarreal saat ini tak perlu mengalami penurunan. Tim Kapal Selam Kuning tengah berjuang buat lolos ke peringkat empat di klasemen yang menyediakan tiket ke Liga Champion edisi mendatang.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Tabloid BOLA No.2.748


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X