rekannya pada semifinal leg kedua Piala Presiden 2017. Walau pun, timnya gagal melangkah ke partai final.
Persib harus gigit jari setelah kalah lewat drama adu penalti dari Pusamania Borneo FC (PBFC) II, Minggu (5/3/2017).
Menurut pemain yang menggunakan nomor punggung 9 ini, pada laga yang disaksikan ribuan bobotoh tersebut, skuat Maung Bandung tampil penuh motivasi. Dia juga menyebut Persib bisa mendominasi jalannya laga.
Hanya saja, hasil laga harus ditentukan lewat drama adu penalti setelah Persib hanya unggul 2-1 hingga 120 menit dan agregat gol pun sama 3-3.
Baca juga:
- Timnas U-22 Malaysia Gigit Jari Menuju SEA Games 2017
- Eks Striker Persija Cetak Dua Gol, Persebaya ke Final
- Cilegon United Tembus Final Piala Dirgantara 2017
”Kami main bagus. Semua pemain tampil dengan spirit luar biasa. Saya respect dengan perjuangan teman-teman," kata Sergio van Dijk, Senin (6/3/2017).
”Kami sudah main bagus sekali. Kalau mau menghindari adu penalti, kami harus menang di waktu normal. Tetapi, itulah sepak bola,” ucapnya.
Sergio tak menampik merasa sedih melihat timnya gagal lolos ke final. Apalagi pada pertandingan yang menentukan tersebut, ia terpaksa absen.
Cedera lutut kiri seusai pertandingan perempat final kontra Mitra Kukar jadi penyebab absen pemain kelahiran Belanda ini.
”Ada rasa sedih dan tidak ada yang salah dengan kegagalan Persib melalui adu tendangan penalti ini,” ujar Sergio.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | - |
Komentar