Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saran Eks Striker Chelsea untuk Man United Terkait Ibrahimovic

By Verdi Hendrawan - Selasa, 7 Maret 2017 | 08:00 WIB
Pelatih Queens Park Rangers, Jimmy Floyd Hasselbaink (kanan) dalam pertandingan Championship 2016-2017 menghadapi Birmingham City di Stadion Loftus Road, London, Inggris, pada 24 September 2016.
IAN WALTON/GETTY IMAGES
Pelatih Queens Park Rangers, Jimmy Floyd Hasselbaink (kanan) dalam pertandingan Championship 2016-2017 menghadapi Birmingham City di Stadion Loftus Road, London, Inggris, pada 24 September 2016.

Eks penyerang Chelsea, Jimmy Floyd Hasselbaik, berkomentar tentang peran Zlatan Ibrahimovic (35) bagi Manchester United. Hasselbaink (51) menuturkan bahwa ada masalah besar bagi Setan Merah bakal jika terlalu bergantung pada Ibra.

Zlatan Ibrahimovic merupakan sumber gol utama bagi Man United. Bagaimana tidak, pemain asal Swedia itu telah menyumbangkan 15 gol di Premier League atau jauh mengungguli perolehan pemain Man United lainnya.

Gol-gol Ibrahimovic sering kali menjadi penentu raihan poin Man United pada musim ini. Meski menguntungkan bagi Setan Merah memiliki sang striker, kehadiran eks pemain Paris Saint-Germain (PSG) itu bisa menjadi masalah di masa yang akan datang.

Hasselbaink pun berharap Man United bisa melepaskan ketergantungannya kepada Ibra untuk meraih kemenangan. Para pemain lain juga harus bisa memberikan sumbangsih, baik dalam permainan tim dan juga membantu Ibra.

"Ada bahaya besar. Keberadaan Ibra sangat penting, tetapi orang lain juga harus membantunya. Zlatan tidak bisa melakukan segalanya sendirian," kata Hasselbaink kepada Premier League Daily.

"Kita harus berpikir bahwa Paul Pogba akan mencetak beberapa gol, begitu juga dengan nama-nama lainnya. Para bek tengah juga harus bisa memanfatkan bola-bola mati karena jumlah gol mereka saat ini masih jauh dari cukup," tutur striker Chelsea medio 2000-2004 itu.

Sumbangan 15 gol Ibra tersebut sudah menyumbang 11 poin bagi Manchester United dari total 49 angka di peringkat keenam. Artinya, jika mencoret sumbangan gol-gol Ibrahimovic, Setan Merah hanya akan mengumpulkan 38 poin.

Baca Juga:

Catatan itu akan menempatkan Man United di peringkat kesembilan. Memang bedanya tidak jauh, tetapi sangat terasa karena 15 gol Ibrahimovic memberikan hampir 40 persen dari total produktivitas tim (39 gol).

Melihat kondisi terbaru, Man United mau tak mau juga harus bersiap menghadapi skenario bermain tanpa Ibrahimovic. Hal ini terkait dengan aksi yang dilakukan sang pemain saat menghadapi Bournemouth di Ond Trafford, Sabtu (4/3/2017).

Ibra terlihat melakukan tindakan yang tidak pantas terhadap bek lawan, Tyron Mings. Meskipun hal tersebut juga disebabkan oleh balasan yang dilakukan oleh bek Bournemouth itu.

Rangkaian insiden itu memang luput dari hukuman wasit Kevin Friend. Namun, semua itu terekam oleh lensa kamera dan tengah berada di bawah investigasi FA.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Estu Santoso
Sumber : Premier League Daily


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X