Nama bek Real Madrid, Sergio Ramos, pasti akan langsung mengemuka jika menyebut pemain belakang dengan naluri "membunuh" layaknya striker. Namun, bukan cuma Madrid dan La Liga yang punya bek tajam.
Penulis: Sem Bagaskara
Bek Atalanta, Mattia Caldara, boleh dibilang sebagai Ramos versi Serie A. Bek yang akan bergabung dengan Juventus per Juli 2018 itu menjadi alasan kenapa Atalanta bisa menang 2-0 di kandang Napoli akhir pekan silam.
Ya, Caldara melakukan tugas bertahan secara baik dengan mencatat 10 sapuan.
Tapi, pemuda berusia 22 tahun itu juga menunjukkan kecerdasan mencari posisi dan penyelesaian berkelas seperti bomber.
Ia memborong dua gol kemenangan Atalanta atas Napoli di San Paolo.
Gol pertama menunjukkan karakter Caldara sebagai pemain oportunis. Ia ibarat eks idola Atalanta, Filippo Inzaghi, yang nyaris selalu berada di tempat dan waktu yang tepat.
Pada proses gol kedua, ia tiba-tiba merangsek ke area pertahanan Napoli dan melakukan penyelesaian via sepakan voli ala Gonzalo Higuain.
Caldara mengikuti jejak Giorgio Chiellini (Juventus) sebagai bek yang musim ini pernah mengukir doppietta alias dwigol dalam satu laga.
"Caldara tangguh dalam duel udara. Sundulan dan penempatan posisi adalah beberapa kelebihannya," kata agen Caldara, Giuseppe Riso, di Tuttomercatoweb.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar