Rencana Persija Jakarta untuk berpindah tempat latihan ke GOR Ciracas, Jakarta Timur, mentok. Manajemen tim ibu kota pun kini tengah melacak opsi lain.
Sebelumnya, pelatih Persija, Stefano Cugurra, mengeluhkan kondisi lapangan POR Pelita Sawangan yang kini digunakan berlatih skuat Macan Kemayoran.
Menurut pelatih beralias Teco itu, kualitas rumput dan kontur tanah tempat timnya latihan bertambah buruk ketika musim hujan.
Akan tetapi, pilihan untuk hijrah ke GOR Ciracas kini menjadi dilema. Soalnya, pihak pengelola masih merenovasi lapangan tersebut untuk meningkatkan mutu rumput.
Baca juga:
- Tiga Nama Selanjutnya dan Kriteria Striker Pilihan Luis Milla
- Bukti Angga Rezky Makin Berkembang di Kompetisi Junior Spanyol
- Timnas Malaysia Khawatir Pasca Pembunuhan yang Melibatkan Wanita Indonesia
"Kami masih dalam tahap rencana pindah ke Ciracas. Lapangan di sana masih dalam tahap perawatan dan baru bisa dipakai April," tutur Media Officer Persija, Mozes Sosa, saat dihubungi JUARA, Kamis (23/2/2017).
Menurut Mozes, April masih terhitung lama. Apalagi, Liga 1 kemungkinan bakal bergulir di bulan tersebut.
"Ya, ada beberapa pilihan lain yang sedang kami upayakan. Tetapi, belum bisa disebutkan untuk saat ini," kata Mozes.
Selama ini, Persija memang menjadi tim nomaden baik menyoal tempat latihan pun markas bertanding. Maklum, Stadion Menteng dan Stadion Lebak Bulus harus tergusur.
Sebelum menggunakan POR Sawangan, Persija juga pernah memanfaatkan Lapangan Villa 2000, Pamulang, Tangerang Selatan, selama Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | - |
Komentar