Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lima Pemain Mitra Kukar Absen saat Lawan Persib

By Rabu, 22 Februari 2017 | 09:01 WIB
Pemain Mitra Kukar, Septian David Maulana berlatih terpisah dari rekan-rekannya di lapangan UNY, Yogyakarta pada Selasa (21/2/2017) sore.
GONANG SUSATYO/JUARA.NET
Pemain Mitra Kukar, Septian David Maulana berlatih terpisah dari rekan-rekannya di lapangan UNY, Yogyakarta pada Selasa (21/2/2017) sore.

musim Piala Presiden 2017 harus dibayar cukup mahal oleh skuat Naga Mekes, karena kehilangan lima pemain.

Mitra Kukar minus lima pemain saat menghadapi Persib Bandung di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (25/2/2017).

Pelatih Jafri Sastra mengungkapkan, dua pemain penting Mitra Kukar, kapten Bayu Pradana dan bek Dedi Gusmawan terpaksa absen karena cedera parah.

Keduanya mengalami cedera saat Mitra Kukar dikalahkan Persipura Jayapura 0-1 pada laga terakhir Grup A Piala Presiden 2017.

”Selain kena demam, David juga mengalami cedera kaki dan butuh pemulihan."

Pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra

Dedi sampai harus menjalani operasi pada bagian fibula yang mengalami keretakan. Sementara itu, Bayu bermasalah pada bagian achilles yang membuat dia harus beristirahat selama tiga pekan.

”Paling tidak butuh empat pekan karena dia harus menjalani pemulihan sebelum kembali berlatih. Jadi, Bayu dan Dedi sudah pasti absen di perempat final,” ujar Jafri.

Kehilangan dua pemain pilar, Mitra Kukar juga tidak diperkuat duo asing, bek Jorge Gotor Blas (Spanyol) dan gelandang Oh Inkyun (Korea Selatan).

Keduanya mendapat cedera dan dipastikan belum pulih pada pertandingan melawan Persib.

”Kami juga kehilangan Septian David (Maulana). Dia sebelumnya terserang demam sehingga harus beristirahat lebih dulu,” tutur Jafri.

Baca juga:


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X